Tinggalkan Manchester United, Odion Ighalo: Saya Akan Tetap Dukung Setan Merah Selamanya
Ari Prayoga | 27 Januari 2021 08:08
Bola.net - Masa kebersamaan Odion Ighalo dengan Manchester United akhirnya berakhir. Striker asal Nigeria itu pun mengucapkan selamat tinggal pada Setan Merah.
Masa peminjaman Ighalo dari klub China, Shanghai Shenhua secara resmi bakal berakhir pada 31 Januari mendatang. Ighalo pun akan kembali ke klub asalnya.
Ighalo dipinjam United sejak Januari 2020 lalu. Awalnya, masa peminjaman sang striker hanya berdurasi enam bulan, tetapi kemudian diperpanjang hingga akhir Januari ini.
Salam Perpisahan Ighalo
Sayang bagi Ighalo, musim ini kesempatan bermain yang ia dapat jauh menurun. Meski demikian, Ighalo sama sekali tak pernah menyesal pernah berseragam United.
"Sangat sulit untuk melihat mimpi ini berakhir. Tapi saya memuliakan Tuhan karena telah membantu saya memenuhi impian seumur hidup ini dengan mengenakan jersey Manchester United sebagai pemain dan mewakili klub hebat ini, sungguh suatu kehormatan yang akan selalu saya hargai dan syukuri selamanya," ujar Ighalo di akun Instagram pribadinya.
"Kepada manajer saya mengucapkan terima kasih karena telah mempercayai dan mempercayai saya ketika banyak yang tidak, kepada rekan satu tim saya yang luar biasa, saya akan merindukan kalian, selalu menyenangkan dan saya menantikan waktu untuk berlatih dan menghabiskan waktu bersama kalian semua. Dan saya berdoa agar kita memenangkan LIGA dan Piala FA tahun ini,"
Janji Ighalo
Lebih lanjut, Ighalo pun menegaskan janjinya untuk selalu menjadi suporter setia Manchester United selamanya.
"Kepada penggemar terbaik di dunia (penggemar Manchester United) kami merindukan kalian, tetapi kami mendengar suara kalian menyemangati kami dari jauh, kami tidak sabar menunggu kalian semua kembali ke tribun,"
"Saya masih dan akan tetap menjadi PENGGEMAR MANCHESTER UNITED selamanya. Sekali Merah, selalu Merah. Terima kasih Manchester United dan Tuhan memberkati."
Sumber: Instagram @ighalojude
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




