Usai Mason Mount, MU Bakal Rekrut Gelandang Muda Benfica Ini?
Serafin Unus Pasi | 30 Juni 2023 18:20
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan akan kembali belanja gelandang baru di musim panas ini. Kali ini, Setan Merah akan mencoba merekrut Joao Neves dari Benfica.
Manchester United memang diketahui ingin mendatangkan gelandang baru di musim panas ini. Erik Ten Hag butuh pemain yang bisa membuat dinamika permainan Setan Merah lebih bagus di musim depan.
Baru-baru ini, MU dikabarkan sudah mengunci transfer satu gelandang. Mereka berhasil mengamankan jasa Mason Mount dari Chelsea.
Dilansir Gianluca Di Marzio, MU bakal coba belanja gelandang lagi di musim panas ini. Mereka akan mencoba merekrut Joao Neves dari Benfica.
Siapa Neves dan mengapa MU berminat pada jasanya? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Talenta Istimewa
Neves adalah salah satu gelandang muda didikan akademi Benfica. Ia baru rutin dimainkan di tim utama Benfica sejak awal tahun 2023 kemarin.
Pemain muda ini perlahan tapi pasti menjadi starter di lini tengah Benfica. Ia bahkan menjadi starter di enam laga terakhir Benfica di musim 2023/2024.
Permainan pemuda 18 tahun itu ternyata diamati oleh Manchester United. Setan Merah dikabarkan akan mencoba merekrutnya di musim panas ini.
Siapkan Masa Depan
Menurut laporan tersebut, Manchester United punya alasan mengapa mereka mencoba merekrut Neves meski mereka sudah mendapatkan jasa Mount.
Ini disebabkan lini tengah MU saat ini dipenuhi pemain-pemain berumur. Pemain-pemain seperti Christian Eriksen, Casemiro dan Bruno Fernandes usianya sudah tidak muda lagi.
Itulah mengapa mereka mempersiapkan pengganti mereka di masa depan, dan Neves dianggap bisa jadi investasi yang bagus untuk tim mereka.
Bakal Sulit
MU sendiri diyakini tidak akan mudah untuk mengamankan jasa Neves di musim panas ini.
Sang gelandang memperbaharui kontraknya di Benfica pada akhir 2022 kemarin, dan ia akan membela rakasa Portugal itu hingga tahun 2028.
Klasemen Premier League
(Gianluca Di Marzio)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







