Virgil van Dijk: Jordan Henderson Yakinkan Saya Gabung Liverpool
Serafin Unus Pasi | 5 Agustus 2019 20:40
Bola.net - Bek Liverpool, Virgil van Dijk berbagi cerita terkait kepindahannya ke Liverpool. Sang bek menyebut kapten The Reds, Jordan Henderson berperan besar dalam kepindahannya ke Merseyside.
Bergabung dengan Southampton di tahun 2015 silam, van Dijk bertransformasi dengan cepat di skuat The Saint. Ia berhasil menjelma menjadi salah satu bek tengah terbaik di EPL pada saat itu.
Van Dijk menjadi rebutan banyak klub Inggris pada saat itu. Namun pada bulan Januari 2018, sang bek resmi bergabung dengan Liverpool dengan mahar transfer 75 juta pounds.
Van Dijk mengakui bahwa Henderson berperan besar dalam kepindahannya ke skuat The Reds. "Dia [Henderson] memberikan gambaran yang jelas kepada saya dan itu membuat saya mudah bergabung dengan klub ini," ujar van Dijk kepada ESPN FC.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Dipepet Fans
Van Dijk juga mengakui bahwa bukan hanya para pemain Liverpool yang mencoba meyakinkan dirinya. Ia menyebut para fans The Reds kerap membujuknya pindah ke Merseyside.
"Pada musim panas saat itu hingga saat saya memutuskan bergabung dengan klub ini, ada banyak Liverpool fans yang menjumpai saya."
"Di manapun saya bertemu mereka, mereka selalu mengatakan betapa inginnya mereka melihat saya bergabung dengan klub ini."
Hati Tersentuh
Van Dijk mengakui bahwa ajakan para fans yang terus menerus tersebut membuat hatinya tersentuh.
Ia merasa dicintai oleh fans Liverpool sehingga ia merasa yakin menerima ajakan Jurgen Klopp untuk pindah ke Merseyside.
"Ajakan mereka itu membuat saya menyadari betapa besarnya Liverpool dan betapa bergairahnya fans mereka. Itu menjadi faktor yang penting bagi saya." tandasnya.
Bek Terbaik
Keputusan Liverpool membayar 75 juta pounds untuk Van Dijk terbukti menjadi investasi yang baik.
Sang bek berhasil meraih penghargaan terbaik pemain EPL musim lalu, di mana ia menghantarkan The Reds meraih gelar juara Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








