Waduh, Naby Keita Menolak Tawaran Kontrak Baru di Liverpool?
Serafin Unus Pasi | 24 September 2021 17:00
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool berpotensi berpisah dengan Naby Keita. Setelah sang gelandang memutuskan untuk menolak tawaran untuk memperpanjang kontraknya di Liverpool.
Keita merupakan salah satu pemain rekrutan Jurgen Klopp. Ia ditebus dengan harga yang cukup mahal dari RB Leipzig di tahun 2018 silam.
Kontrak Keita di Liverpool akan berakhir di tahun 2023. Melihat situasi tersebut, manajemen The Reds mencoba untuk memperpanjang kontrak sang gelandang.
Bild mengklaim bahwa proses negosiasi ini berjalan alot. Setelah Keita menolak tawaran dari manajemen Liverpool.
Simak situasi kotnrak Keita di bawah ini.
Jadi Sampingan
Menurut laporan tersebut, Keita secara garis besar kurang bahagia di Liverpool.
Semenjak ia datang, ia hanya jadi pemain figuran di skuat The Reds. Sementara ia menilai ia layak mendapatkan kesempatan lebih di Liverpool.
Itulah yang mendasari sang gelandang menolak perpanjangan kontrak di Liverpool.
Buka Kesempatan
Laporan yang sama mengklaim bahwa Keita tidak menutup kans untuk bertahan di Liverpool.
Namun ia memiliki sebuah tuntutan kepada Jurgen Klopp. Ia ingin mendapatkan jaminan menjadi starter reguler di skuat The Reds.
Jika tuntutan itu tidak dipenuhi, Keita bakal menolak terus semua tawaran perpanjangan kontrak dari Liverpool.
Cetak Gol
Keita baru-baru ini mencetak gol spektakuler bagi Liverpool.
Ia mencetak satu gol yang menghujam gawang Norwich City sehingga The Reds menang dengan skor 3-0.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan MotoGP Malaysia 2025: Pedro Acosta Tercepat, Ungguli Johann Zarco
Otomotif 24 Oktober 2025, 15:42
-
Think Policy Terpilih dalam Program Bergengsi LSE 100x Impact Accelerator 2025/2026
News 24 Oktober 2025, 15:23
-
Hasil Latihan Moto2 Malaysia 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Jake Dixon
Otomotif 24 Oktober 2025, 14:34
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56










