Wenger: Tidak Ada Laga Persahabatan Arsenal vs Chelsea
Asad Arifin | 21 Juli 2017 22:58
Bola.net - - Arsenal akan menghadapi Chelsea pada laga uji coba pramusim di Beijing National Stadium, Sabtu (22/7) petang WIB. Meski hanya bertitel laga persahabatan, bagi Arsene Wenger laga ini akan berjalan sulit.
Menurut Wenger, laga antara Arsenal melawan Chelsea akan tetap berjalan sengit. Bahkan, pelatih The Gunners tersebut menilai jika perjumpaan kedua tim tidak pernah benar-benar bisa disebut sebagai sebuah laga persahabatan.
Sulit untuk diprediksi, tapi ini adalah laga persahabatan antara Chelsea dan Arsenal. Meski itu tidak pernah berarti benar-benar persahabatan, ucap Wenger dikutip dari Soccerway.
Arsenal sendiri menutup musim kompetisi 2016/17 dengan berjumpa Chelsea di Final Piala FA. Pada laga yang berlangsung bulan Mei lalu tersebut, The Gunners menang dengan skor 2-1 lewat sepasang gol Alexis Sanchez dan Aaron Ramsey.
Bagi Wenger, perjumpaan dengan Chelsea selalu membawa sebuah pertaruhan besar. Kedua tim ingin tampil lebih superior dibandingkan lawannya. Apalagi, mereka juga memperebutkan gengsi sebagai tim terbaik di London.
Selalu ada keinginan untuk lebih superior. Kami melawan mereka di Piala FA, kami juga akan memainkannya di Community Shield melawan mereka pada awal musim, tandas Wenger.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15 -
Prediksi Atalanta vs Slavia Praha 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 20:58 -
Prediksi Sporting Lisbon vs Marseille 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:57 -
Prediksi AS Monaco vs Tottenham 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 19:16 -
Prediksi Galatasaray vs Bodo/Glimt 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:40 -
Prediksi Athletic Bilbao vs Qarabag 22 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 18:09 -
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
Liga Champions 21 Oktober 2025, 17:44 -
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Dewa United 22 Oktober 2025
Bola Indonesia 21 Oktober 2025, 17:38
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32