Wesley Fofana Beneran Absen di Laga Leicester City, Fix Pindah ke Chelsea?
Serafin Unus Pasi | 20 Agustus 2022 23:39
Bola.net - Spekulasi masa depan Wesley Fofana memasuki babak baru. Sang bek terkonfirmasi absen di laga Leicester City setelah ia digosipkan ingin pindah ke Chelsea.
Sepekan terakhir, santer beredar rumor bahwa Chelsea ingin merekrut Fofana. Sang bek dikabarkan jadi buruan utama Chelsea saat ini.
Chelsea dilaporkan sudah mengajukan tawaran yang besar untuk Fofana. Namun pihak Leicester City menolak tawaran tersebut.
Fofana dikabarkan marah besar dengan penolakan Leicester City tersebut. Ia dikabarkan mengancam mogok bermain jelang pertandingan Leicester City vs Southampton.
Simak situasi terkini Fofana di bawah ini.
Benar-benar Absen
Rumor Fofana mengancam mogok main bukan isapan jempol. Sang bek tidak hadir di laga melawan Southampton.
Ia yang di dua pekan sebelumnya jadi starter mendadak hilang dari starting XI Leicester City. Brendan Rodgers harus mengubah skema tiga beknya menjadi empat bek untuk mengatasi absennya Fofana.
Menariknya, Fofana juga tidak berada di bangku cadangan Leicester City. Alhasil rumor ia ingin cabut itu nampaknya benar-benar nyata.
Komentar Rodgers
Sebelum pertandingan dimulai, Rodgers ditanya mengapa Fofana tidak berada dalam skuat Leicester City di laga tersebut.
Ia menyebut bahwa Fofana tidak fokus untuk laga ini. Sehingga ia harus ditepikan sang manajer.
"Ya, Wesley Fofana tidak masuk dalam skuat kami hari ini, karena kondisi pikirannya sedang tidak tepat untuk terlibat di laga ini,"
Kesepakatan Pribadi
Fofana sendiri dikonfirmasi sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan Chelsea. Ia sudah menyepakati kontrak berdurasi enam tahun di Stamford Bridge.
Namun Leicester City tidak akan melepaskan sang bek kecuali Chelsea berani membayar 85 juta pounds untuk jasa sang bek.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
LATEST UPDATE
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








