Wijnaldum: Salah Besar Jika Liverpool Berpikir Sudah Juara
Richard Andreas | 8 Oktober 2019 15:00
Bola.net - Georginio Wijnaldum menegaskan bahwa skuad Liverpool mengabaikan semua komentar berlebihan yang mengklaim mereka akhirnya bisa meraih trofi Premier League musim ini. Pasukan Jurgen Klopp itu tetap fokus dari laga ke laga.
The Reds berhasil menjaga laju sempurna di awal Premier League 2019/20 ini dengan 24 poin dari 8 kemenangan beruntun. Ya, The Reds belum pernah kalah, bahkan unggul 8 poin dari kejaran Manchester City di peringkat kedua.
Tak hanya itu, jika melihat situasi yang lebih besar, laju impresif Liverpool itu sudah dimulai sejak musim lalu. Mereka mendekati 18 kemenangan beruntun di Premier League, rekor yang terbilang istimewa.
Kendati demikian Wijnaldum tidak mau pemain-pemain Liverpool hilang fokus. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak Mudah
Kekhawatiran Wijnaldum dapat dipahami. Musim lalu, Liverpool pernah berada di posisi yang nyaris serupa, bahkan sempat unggul 10 poin dari Man City. Namun, pada akhirnya tetap Man City yang jadi juara, konsistensi jadi kunci.
Sebab itu, belajar dari kesalahan musim lalu, Liverpool tidak mau terlalu mementingkan keunggulan 8 poin yang sekarang. Liga masih sangat panjang, masih ada 30 pertandingan lagi.
"Kami tidak ingin berpikir bahwa kami sudah jadi juara. Itu bakal jadi kesalahan besar," tegas Wijnaldum kepada Sky Sports.
"Saya yakin manajer [Klopp] bakal membuat kami tetap rendah hati dan berkata bahwa kami hanya perlu fokus pada diri kami sendiri dan mencoba bermain sebaik mungkin, serta memberikan 100 persen kemampuan setiap pekan."
Harus Siap
Tak hanya itu, Wijnaldum merasa pemain-pemain Liverpool tidak boleh terlalu memperhatikan hasil tim lain, apalagi Man City. Begitu mereka hilang fokus, segalanya bisa terjadi
"Kami hanya perlu terus melakukan apa yang kami perbuat sejauh ini dan melihat kondisi diri kami sendiri. Serta tidak terlalu memperhatikan tim lain, sebab kami tidak punya pengaruh terhadap laju tim lain - kami tidak bisa mengontrol performa tim lain," sambung Wijnaldum.
"Kami harus memastikan bahwa kami siap menghadapi pertandingan-pertandingan yang akan datang dan memastikan kami siap meraih hasil bagus, sebab kami tahu segalanya bisa berubah dengan cepat," pungkasnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Juventus dan Wolfsburg yang Masih 'Kebal Peluru'
- Mungkinkah Slogan 'Next Year' Liverpool Berganti Jadi 'This Year'?
- Unggul 8 Poin dari Man City, Van Dijk Pastikan Liverpool Tetap Cuek
- Skuat Gemilang Barcelona Ternyata Hasil Berutang Sana-sini
- Meme Bahagia Fans Liverpool Bertebaran Usai Manchester United dan City Tumbang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





