Winger Muda MU Bertekad Taklukan Wolverhampton
Serafin Unus Pasi | 15 Januari 2020 20:20
Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan oleh Tahith Chong. Winger muda Manchester United itu ingin meraih kemenangan melawan Wolverhampton pada pertandingan dini hari nanti.
Manchester United akan kembali berhadapan dengan Wolverhampton. Kali ini kedua tim ini berduel di pertandingan ulangan babak ketiga FA Cup.
United sendiri sudah lama tidak menang melawan tim asal Midlands tersebut. Sejak mereka kembali ke Premier League, United tidak pernah sekalipun menumbangkan tim besutan Nuno Espirito Santo tersebut.
Chong sendiri berharap timnya bisa memutus tren negatif itu di pertandingan nanti. "Kami adalah Manchester United dan kami ingin memenangkan setiap pertandingan," beber Chong kepada United Review.
Baca komentar lengkap sang winger muda di bawah ini.
Persiapan Maksimal
Chong mengakui bahwa timnya sadar penuh bahwa mereka punya rekor yang buruk saat menghadapi Wolverhampton.
Untuk itu ia mengatakan timnya tengah bekerja keras untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin melawan Wolves nanti.
"Di pertandingan nanti kami akan mengerahkan segenap kemampuan kami untuk meraih kemenangan. Kami juga mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan ini."
Hutang Budi
Pada kesempatan ini Chong juga menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap Solskjaer. Ia mengaku senang mendapatkan kepercayaan penuh dair sang pelatih.
"Manajer memiliki kepercayaan yang besar terhadap para pemain muda dan saya sangat senang akan hal itu. Ia berkata kepada saya untuk memainkan permainan saya di atas lapangan."
"Mendengar kata-katanya itu memberikan perasaan yang luar biasa pada diri saya. Saya ingin berkembang lebih baik lagi, dan saya ingin bekerja lebih keras untuk mendapatkan kesempatan bermain di tim utama lagi." ujarnya.
Kontrak Habis
Masa depan Chong sendiri saat ini tengah berada dalam tanda tanya besar.
Pasalnya kontrak sang winger akan habis di musim panas nanti dan hingga saat ini ia enggan untuk memperpanjang kontraknya.
(United Review)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








