AC Milan di Bursa Transfer: 60 Juta Euro Dapat 6 Pemain, Paolo Maldini Cerdas?
Asad Arifin | 17 Juli 2021 14:45
Bola.net - AC Milan menjadi salah satu klub Serie A yang paling aktif di bursa transfer awal musim 2021/2022. Sejauh ini, Rossoneri telah mendapatkan enam pemain baru dari bursa transfer.
Milan memang perlu mencari banyak pemain baru di awal musim 2021/2022 ini. Sebab, mereka juga ditinggal pemain kunci seperti Hakan Calhanoglu dan Gigio Donnarumma yang pindah dengan status free transfer.
Di bawah kendali Paolo Maldini dan Ricky Massara, Milan pun mampu mendapatkan pengganti dua pemain tersebut. Bukan hanya itu, Milan juga memperkuat sektor lain yang menjadi titik lemah pada musim lalu.
60 Juta Euro, 6 Pemain Baru
Transfer pertama yang dituntaskan Milan adalah Fikayo Tomori dari Chelsea. Sejak dipinjam pada Januari 2021 lalu, Tomori tampil apik dan Milan pun membelinya secara permanen dari Chelsea dengan harga 28 juta euro.
Hampir sama dengan Tomori, Sandro Tonali juga resmi menjadi milik Milan. Bedanya, Maldini mampu menekan harga transfer Tonali. Milan awalnya harus membayar 15 juta euro pada Brescia, tapi menjadi 7 juta euro saja.
Berbeda dengan kasus kedua pemain itu, Brahim Diaz kembali ke Milan dengan status pinjaman lagi. Kali ini, Milan harus membayar 3 juta euro untuk meminjamnya selama dua musim dan opsi pembelian permanen senilai 22 juta euro.
Lalu, ada dua pemain yang datang dari Ligue 1. Mike Maignan datang sebagai pengganti Donnarumma. Dia adalah juara Ligue 1 musim lalu. Sedangkan, Ballo-Toure dibeli dari AS Monaco untuk jadi pelapis Theo Hernandez.
Misi Bersama Olivier Giroud
Satu pemain lain yang bergabung dengan Milan adalah Giroud. Berbeda dengan lima pemain lain, Giroud sudah lewat usia emas sebagai pemain sepak bola. Giroud kini berusia 34 tahun.
Namun, dikutip dari MilanNews, ada pertimbangan matang mengapa Milan ingin mendatangkan Giroud. Pemain yang dibeli dari Chelsea itu punya pengalaman juara yang dibutuhkan Milan.
Giroud bukan hanya pelapis bagi Zlatan Ibrahimovic di lini depan, tapi pesaing utama. Giroud punya banyak gelar juara dalam karirnya, termasuk Piala Dunia. Sesuatu yang sangat dibutuhkan Milan saat ini.
Transfer Resmi AC Milan
Berikut adalah pemain yang didatangkan Milan pada awal musim 2020/2021 sejauh ini:
- Fikayo Tomori [Chelsea] - 28 juta euro
- Sandro Tonali [Brescia] - 7 juta euro
- Fode Ballo-Toure [AS Monaco] - 5 juta euro
- Mike Maignan [Lille] - 15 juta euro
- Olivier Giroud [Chelsea] - 2 juta euro
- Brahim Diaz [Real Madrid] - 3 juta euro
Sumber: MilanNews
Baca Ini Juga:
- Nomor 10 AC Milan yang Baru, Brahim Diaz!
- Aktif Ya Bun! Selain Olivier Giroud, AC Milan Juga Segera Rekrut Bek AS Monaco Ini
- Jelang Kepindahan ke AC Milan, Begini Isi Surat Perpisahan Olivier Giroud untuk Chelsea
- Merapat ke AC Milan, Giroud Berani Pake Nomor 'Terkutuk'
- Sudah Tiba, Olivier Giroud Segera Diperkenalkan Sebagai Pemain AC Milan?
- Pemain Baru AC Milan: 3 Sudah Resmi, 3 Done Deal, dan 7 Lainnya Segera Menyusul?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








