AC Milan Sukses Dekati Inter, Gianluigi Donnarumma Optimis Sambut Derby della Madonnina
Ari Prayoga | 16 Oktober 2020 04:04
Bola.net - Penjaga gawang andalan AC Milan, Gianluigi Donnarumma meyakini bahwa timnya kini sudah berhasil memperpendek jarak dengan sang tetangga, Inter Milan.
Dalam beberapa musim terakhir, Milan selalu finis di bawah Inter dalam klasemen Serie A. Bahkan, kedatangan Antonio Conte musim lalu membuat Nerazzurri jadi penantang gelar.
Meski demikian, Milan sukses menunjukkan grafik performa yang luar biasa sejak paruh kedua musim lalu, terutama selepas kompetisi kembali bergulir usai lockdown.
Keyakinan Donnarumma
Menurut Donnarumma, Milan berhasil mendekatkan diri dengan Inter juga dikarenakan pergerakan aktif mereka di bursa transfer.
“Jarak dengan Inter telah berkurang, karena klub sangat pintar di bursa transfer, meski secara alami mereka juga telah memperkuat tim selama musim panas,” ujar Donnarumma kepada Sky Sport Italia.
Donnarumma pun mengaku sangat antusias menyambut partai melawan Inter bertajuk Derby della Madonnina yang akan dihelat pada Sabtu (17/10/2020) besok.
“Pelatih melakukan hal-hal hebat, sekarang adalah kesempatan kami untuk membuktikan di lapangan bahwa kami lebih dekat dengan Inter. Kami tidak sabar untuk melangkah keluar dan menunjukkan apa yang dapat kami lakukan," tutur Donnarumma
“Kami ingin menebus waktu yang hilang dan melakoni derby yang hebat. Terkadang Anda bermain bagus dan tidak mendapatkan hasil, tetapi kali ini, kemenanganlah yang terpenting," imbuhnya.
Optimisme Donnarumma
Lebih lanjut, Donnarumma menegaskan rasa optimisme dirinya akan peluang Milan meraih poin penuh dalam laga derby melawan Inter kali ini.
"Inter adalah tim yang hebat dan mereka memiliki pelatih hebat dalam diri Antonio Conte, jadi mereka bisa tampil dengan sangat baik musim ini, tetapi kami juga bisa menyampaikan pendapat kami," lanjut Donnarumma.
“Saya sangat optimis dan kami tidak takut. Bermain dengan baik dalam derby akan memberi kami kepercayaan diri untuk selanjutnya, karena ini baru awal musim. Ini adalah skuad muda yang siap menunjukkan performa terbaik," tukasnya.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


