Ada Buffon, Kiper Juventus Ini Pilih Merantau ke Benfica
Yaumil Azis | 15 Juli 2019 06:30
Bola.net - Kedatangan Gianluigi Buffon membuat kiper Juventus lainnya, Mattia Perin, semakin sulit untuk mendapatkan kesempatan bermain. Tapi nasibnya tidak serta merta buntung karena ada klub asal Portugal, Benfica, yang siap untuk menampungnya.
Perin didatangkan dari Genoa pada tahun 2018 lalu dengan bandrol mencapai 15 juta euro. Pemain Timnas Italia tersebut datang dengan harapan menjadi suksesor Buffon yang memutuskan hengkang ke klub kaya raya Prancis, PSG.
Tapi kenyataannya ternyata cukup pahit. Ia gagal menyingkirkan kiper lainnya, Wojciech Szczesny, dari bawah mistar gawang. Penampilan apik dari pemain asal Polandia tersebut membuat kesempatan bagi Perin untuk unjuk gigi nyaris sirna.
Situasi semakin tak menguntungkan bagi pria berumur 26 tahun itu. Pada bursa transfer musim panas ini, Bianconeri memutuskan untuk memboyong kembali Gianluigi Buffon yang kontraknya bersama PSG telah usai. Secara otomatis, Perin menjadi pilihan ketiga saat ini.
Hal ini membuatnya gerah. Beberapa laporan telah mengklaim bahwa Perin ingin angkat kaki dari Juventus dalam waktu dekat. Dan sejumlah laporan menyebutkan bahwa Benfica tertarik memberi kesempatan kepadanya.
Dilansir dari Calciomercato.com, Juventus menginginkan uang senilai 15 juta euro jika Benfica ingin mendapatkan tanda tangan Perin. Klub berjuluk As Aguias (Si Elang) pun dikabarkan sudah sepakat. Sementara Perin sudah memberikan jawaban 'ya' kepada Benfica.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Benfica Sedang Kaya
Saat ini, kondisi keuangan Benfica sedang apik. Seperti yang diketahui, mereka baru saja mendulang dana segar sebesar 120 juta euro dari hasil penjualan pemain bintangnya, Joao Felix, ke Atletico Madrid.
Selain itu, mereka juga baru saja mendapatkan keuntungan dari penjualan Raul Jimenez ke Wolverhampton secara permanen dengan mahar 38 juta euro. Pemain asal Mexico tersebut sudah bergabung lebih dulu dengan The Wolves sebagai pinjaman di musim lalu.
Benfica pun lebih leluasa untuk mendatangkan pemain baru. Dan Perin bisa jadi transfer termahal keduanya tepat di bawah Raul De Tomas, yang didatangkan dari Real Madrid dengan bandrol sekitar 20 juta euro pada awal bulan Juli ini.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






