Allegri Raih Penghargaan Pelatih Terbaik Serie A 2017-2018
Editor Bolanet | 4 Desember 2018 07:16
Bola.net - - Performa apik Juventus pada musim lalu memberikan dampak positif kepada sang pelatih, Massimiliano Allegri. Baru-baru ini, ia mendapatkan penghargaan Serie A Coach of the Year untuk musim 2017-2018.
Malam penganugerahan gelar tersebut dilaksanakan pada hari Senin (3/12) waktu setempat, atau Selasa dini hari tadi WIB. Acara tersebut dilangsungkan di kota Milan dan para pemenangnya ditentukan oleh hasil voting dari para pemain Serie A.
Allegri sendiri sudah pernah merasakan gelar tersebut sebanyak tiga kali, dua bersama Juventus dan satu waktu masih di Milan dulu. Pada edisi sebelumnya, ia harus mengalah kepada Maurizio Sarri yang dulunya menukangi Napoli.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Allegri Bersama Juventus
Allegri menjadi salah satu alasan mengapa Juventus bisa tampil digdaya pada musim kemarin. Bahkan Napoli pun tak mampu mengejar mereka walau berhasil mencatatkan raihan poin terbanyak dalam sejarahnya.
Tak hanya itu, ia juga sukses mengantar Juventus meraih gelar ke-13 di Coppa Italia. Pada babak final, Bianconeri sukses menghantam rival abadi mereka, AC Milan, dengan skor telak 4-0 melalui aksi Mehdi Benatia, Douglas Costa, dan gol bunuh diri Nikola Kalinic.
Pada musim ini sendiri, Juventus masih belum menunjukkan penurunan performa sama sekali. Malah sebaliknya, dengan kehadiran Cristiano Ronaldo di lini depan, tim tersebut masih belum menelan kekalahan dari 14 laga yang telah terlewati.
Ucapan Terima Kasih
Pada kesempatan tersebut, Allegri mengungkapkan perasaan senangnya bisa kembali meraih gelar Serie A Coach of the Year. Pria berumur 51 tahun itu menyatakan rasa terima kasihnya kepada para pemainnya yang sudah memberinya banyak bantuan.
"Ini adalah malam yang indah, dan saya berterima kasih kepada semuanya yang bekerja dengan saya tiap hari, terutama pada pemain," ujar Allegri seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Mereka adalah sekelompok orang hebat, dengan klub yang hebat pula di belakang kami. Saya beruntung bisa bekerja dengan pemain hebat dan malam ini saya melihat Maestro Pirlo juga. Sebuah kehormatan besar bisa bekerja sama dengan mereka," tandasnya.
Allegri juga mengungkapkan apa yang dirasakan olehnya terhadap salah satu bintangnya, Cristiano Ronaldo. Sebagai informasi, pemain asal Portugal tersebut menempati posisi dua dalam perebutan Ballon d'Or 2018.
"Ronaldo memberikan dampak karena dia membawa profesionalisme, persaingan, dan juga orang yang rendah hati," tandasnya.
Saksikan Juga Video Ini
Sudah lihat dua gol kemenangan Persija atas Bali United dalam laga lanjutan Gojek Liga 1 2018 hari Minggu (2/12) lalu? Jika belum, Bolaneters bisa menyaksikannya melalui tautan video yang tersedia di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







