Andre Onana Sedih Tinggalkan Inter, tapi Berharap Bisa Kembali
Aga Deta | 20 Juli 2023 10:14
Bola.net - Andre Onana mengaku sedih harus meninggalkan Inter Milan. Dia pun berharap bisa kembali ke Giuseppe Meazza suatu saat nanti.
Onana bergabung dengan Inter pada musim panas 2022. Kiper asal Kamerun itu langsung menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Nerazzurri.
Selama berseragam Inter, Onana menunjukkan performa yang sangat luar biasa. Dia berhasil membantu Nerazzurri meraih dua trofi dan tampil di final Liga Champions.
Namun, kebersamaan Onana dengan Inter harus berakhir pada musim panas ini. Dia akan pindah ke Manchester United.
Sedih Tinggalkan Inter
Meski belum lama membela Inter, Onana sudah merasakan ikatan yang kuat dengan klub dan fans. Karena itu, dia mengaku sedih meninggalkan Nerazzurri.
"Sebagian dari hati saya sedih,” kata Onana kepada Gazzetta dello Sport.
“Meninggalkan Inter berarti meninggalkan keluarga, bukan tim biasa. Saya belajar bahwa bermain untuk Inter adalah cara hidup dan menjalani hidup."
Tetap Dukung Inter
Onana mengaku akan selalu mendukung Inter meski tak lagi berseragam Nerazzurri. Dia berharap Inter bisa memenangkan scudetto setelah kepergiannya.
"Saya bermain di Milan selama satu tahun, tapi saya akan menjadi Interista selamanya. Sekarang saya akan mendukung Inter di depan TV.
"Saya berharap Inter bisa memenangkan Scudetto, yang kami lewatkan. Saya tahu mereka sangat menginginkan bintang kedua. Mudah-mudahan, ini waktu yang tepat untuk meletakkannya di dada!"
Kembali ke Inter
Onana akan menandatangani kontrak jangka panjang dengan Manchester United. Meski begitu, dia menolak untuk menutup kemungkinan untuk kembali Inter suatu hari nanti.
“Siapa tahu, hidup tidak dapat diprediksi. Mungkin, suatu hari nanti saya juga akan kembali,” tegasnya.
“Saya yakin orang-orang akan memeluk saya karena mereka sudah mengenal saya. Sementara itu, saya tidak akan pernah berhenti menyanyikan lagu yang sangat saya sukai: 'Untuk semua kilometer yang saya lakukan dengan Anda, Internazionale, Anda harus menang.'”
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



