Bakayoko Bantah Membangkang Pada Gattuso
Dimas Ardi Prasetya | 7 Mei 2019 22:11
Bola.net - - Gelandang AC Milan Tiemoue Bakayoko membantah bahwa dirinya membangkang perintah dari pelatihnya, Gennaro Gattuso.
Milan baru saja bermain melawan Bologna. Di laga yang dihelat di San Siro, Selasa (07/05) dini hari itu, Rossoneri berhasil menang 2-1.
Sayangnya kemenangan itu dinodai aksi bandel Bakayoko. Ia menolak perintah Gattuso untuk masuk lapangan setelah Lucas Biglia mengalami cedera.
Saat diminta untuk masuk, Bakayoko masih tampak berleha-leha dan tidak segera mempersiapkan dirinya. Gattuso lalu menghampiri untuk menyampikan beberapa pesan, yang kemudian dibalas Bakayoko dengan seruan; "Menjauhlah!".
Klarifikasi Bakayoko
Gelandang asal Prancis itu kemudian membuat klarifikasi atas insiden itu. Ia melontarkannya melalui akun Instagram miliknya.
“Saya tidak setuju untuk dianggap sebagai pemain yang menolak untuk masuk ke lapangan ketika Pelatihnya memintanya dan yang tidak menghormati klub dan rekan satu timnya."
“Saya diminta bersiap-siap kalau-kalau ada perubahan, jadi saya segera mempersiapkan diri dan pergi untuk pemanasan selama maksimal 2-3 menit, lalu saya diminta duduk kembali di bangku cadangan.
“Saya pikir itu antara menit ke-23 dan 26, dan ketika saya duduk di bangku pelatih tiba-tiba berbicara kepada saya dan saya tidak melakukan apa-apa selain mengulangi kata-katanya. Tidak ada lagi."
“Semuanya jelas: saya tidak pernah menolak untuk masuk ke lapangan. Menurut saya gambar-gambar itu berbicara sendiri. Saya hanya punya satu keinginan, untuk memasuki lapangan dan membantu rekan tim saya seperti yang selalu saya miliki dan akan lakukan sampai akhir musim. Forza Milan."
Selesai
Masalah itu sendiri tampaknya tidak sampai berlarut-larut. Sebab usai pertandingan, Gattuso menegaskan bahwa perseteruan antara dirinya dengan Bakayoko telah selesai.
Dikatakannya bahwa sang pemain sudah memberikan penjelasan serta menyatakan permintaan maafnya. Tidak hanya kepada dirinya namun juga pada tim secara keseluruhan.
"Kami telah menyelesaikan perbedaan dan telah meminta maaf kepada tim. Semuanya kembali normal dengannya," ujar Gattuso seperti yang dikutip dari Goal International.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








