Belum Menyerah, Napoli Ajukan Tawaran Lagi untuk Alejandro Garnacho
Serafin Unus Pasi | 19 Januari 2025 06:20
Bola.net - Klub Serie A, Napoli nampaknya masih ngebet untuk mendatangkan Alejandro Garnacho dari Manchester United. I Partenopei dilaporkan telah mengajukan tawaran kedua untuk transfer sang winger.
Napoli lagi fokus berburu winger baru dalam beberapa hari terakhir. Penyebabnya adalah mereka memutuskan untuk menjual Khvicha Kvaratskhelia ke PSG.
Napoli diketahui sudah memetakan calon pengganti Kvara. Nama terakhir yang dikabarkan jadi prioritas utama Antonio Conte adalah Alejandro Garnacho.
Dilansir Tuttosport, Napoli benar-benar serius untuk mendapatkan jasa Garnacho. Mereka telah mengirimkan tawaran kedua mereka ke MU untuk sang winger.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tawaran Ditolak

Menurut laporan tersebut, Napoli baru-baru ini mengirimkan tawaran perdana mereka untuk Garnacho. Namun tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh MU.
Pada saat itu, Napoli mengajukan tawaran sebesar 45 juta Euro untuk jasa sang winger. Mereka menganggap harga itu sudah cukup tinggi untuk winger asal Argentina tersebut.
Namun sayang tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh MU karena angkanya masih di bawah harga yang mereka tetapkan.
Ajukan Tawaran Kedua

Laporan tersebut mengklaim bahwa Napoli tidak menyerah begitu saja. Mereka baru-baru ini mengirimkan tawaran kedua mereka ke manajemen MU.
Di tawaran kedua ini, Napoli menaikkan nilai tawaran mereka. Kali ini, mereka mengajukan tawaran senilai 55 juta Euro untuk jasa sang winger.
Pihak I Partenopei berharap MU melunak sehingga mereka bisa memboyong Garnacho secepatnya.
Belum Sesuai Ekspektasi

Sejumlah laporan di Inggris, tawaran kedua Napoli ini kemungkinan besar akan ditolak MU.
Pasalnya Setan Merah menginginkan tidak kurang dari 70 juta Euro untuk jasa sang winger.
Klasemen Premier League
(Tuttosport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sempat Dikritik, Michael Carrick Buat Roy Keane Menjilat Ludah Sendiri
Liga Inggris 18 Januari 2026, 16:01
-
Balik-balik Langsung Bobol Gawang Man City, Bryan Mbeumo: Mantap Betul!
Liga Inggris 18 Januari 2026, 15:32
-
Chelsea Bekuk Brentford 2-0, Liam Rosenior Full Senyum!
Liga Inggris 18 Januari 2026, 14:56
LATEST UPDATE
-
2 Pemain Cadangan Real Madrid Bikin Arbeloa Terkesan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:12
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
-
Jose Mourinho Tanggapi Kabar Kembalinya ke Real Madrid
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 23:00
-
Raphinha Absen Lawan Real Sociedad, Barcelona Siapkan Pengganti
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 22:25
-
Brahim Diaz Selangkah Lagi Raih Sepatu Emas Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:14
-
Nonton Live Streaming Senegal vs Maroko di Vidio Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:05
-
Link Live Streaming Senegal vs Maroko di Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 21:56
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona Kontra Real Sociedad, Fokus Jaga Puncak Klasemen
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 20:25
-
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs Lecce, Leao dan Pulisic Jadi Andalan
Liga Italia 18 Januari 2026, 19:59
-
Live Streaming Milan vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 18 Januari 2026, 19:45
-
Jonatan Christie Gagal Juara India Open 2026, Takluk dari Lin Chun-Yi di Final
Bulu Tangkis 18 Januari 2026, 19:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48




