Data dan Fakta Serie A: Juventus vs Udinese
Gia Yuda Pradana | 9 Maret 2018 15:59
Bola.net - - Peringkat 2 Juventus akan menjamu peringkat 11 Udinese pada giornata 28 Serie A 2017/18, Minggu (11/3). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Allianz Stadium ini.
Musim lalu, Juventus mengalahkan Udinese 2-1 di Turin lewat dua gol Paulo Dybala yang tercipta dari tendangan bebas dan eksekusi penalti, setelah sempat tertinggal oleh gol Jakub Jankto.
Juventus hanya kalah sekali dalam 13 laga terakhirnya melawan Udinese di Serie A (M9 S3 K1).
Juventus memenangi empat laga terakhirnya di semua kompetisi dengan margin satu gol.
Juventus memenangi sepuluh laga terakhirnya di Serie A.
Juventus selalu clean sheet dalam tujuh laga terakhirnya di Serie A.
Juventus memenangi tiga laga kandang terakhirnya di Serie A tanpa kebobolan, yakni 1-0 vs Roma, 1-0 vs Genoa dan 7-0 vs Sassuolo.
Paulo Dybala selalu mencetak satu gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Juventus. Dia mencetak gol penentu kemenangan 1-0 atas Lazio, lalu mencetak gol pembalik keadaan lawan Tottenham.
Gonzalo Higuain juga mencetak gol lawan Tottenham. Dengan begitu, berarti dia telah mencetak sembilan gol dalam tujuh penampilan terakhirnya untuk Juventus di semua kompetisi.
Gol terbanyak untuk Juventus di Serie A musim ini: Paulo Dybala (15 gol).
Assist terbanyak untuk Juventus di Serie A musim ini: Miralem Pjanic (7 assist).
Partai Udinese vs Fiorentina akhir pekan kemarin ditunda seiring meninggalnya kapten Viola Davide Astori sebelum laga.
Udinese selalu kalah dan kebobolan dua gol dalam tiga laga terakhirnya di Serie A, yakni 0-2 vs Udinese (tandang), 0-2 vs Roma (kandang) dan 1-2 vs Sampdoria (tandang).
Udinese hanya menang sekali dalam lima laga tandang terakhirnya di Serie A (M2 S1 K3), yakni 0-1 vs Genoa.
Gol terbanyak untuk Udinese di Serie A musim ini: Kevin Lasagna (7 gol).
Assist terbanyak untuk Udinese di Serie A musim ini: Rodrigo de Paul (6 assist).
Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Juventus menang telak 6-2 di kandang Udinese. Juventus menang di giornata 9 tersebut lewat bunuh diri Samir, gol-gol Daniele Rugani dan Miralem Pjanic, serta hat-trick Sami Khedira.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










