Eks Direktur Inter Milan Ini Bisa Buat Icardi dan Wanda Bercerai
Yaumil Azis | 19 Juli 2019 01:30
Bola.net - Mantan direktur Inter Milan, Walter Sabatini, melihat Wanda Nara sebagai biang dari masalah Mauro Icardi selama ini. Dan dia berniat untuk membuat keduanya berpisah andai dirinya masih duduk di kursi direktur saat ini.
Seperti yang diketahui, Wanda Nara merupakan istri sekaligus agen dari Mauro Icardi. Maka tak heran jika mantan istri striker asal Argentina, Maxi Lopez, tersebut seringkali muncul di hadapan media jika ada sesuatu yang menyangkut nama Icardi.
Salah satunya adalah perseteruan antara sang penyerang dengan Inter belum lama ini. Ya, pada bulan Februari lalu, Icardi berseteru hebat dengan manajemen Nerazzurri setelah status kaptennya dicabut secara sepihak dan diberikan kepada Samir Handanovic.
Mantan pemain Sampdoria tersebut melakukan mogok main, walau dirinya mengaburkan itikadnya itu sebagai 'cedera'. Di tengah-tengah permasalahan tersebut ada Wanda Nara yang selalu berbicara selaku perwakilan Icardi.
Banyak yang tidak suka dengan Wanda Nara. Sebagian merasa bahwa perempuan berusia 32 tahun tersebut merupakan dalang permasalahan Icardi selama ini. Sabatini bahkan sampai menyatakan kesediaannya untuk membuat keduanya terpisah.
"Jika Icardi adalah pemain saya, saya akan mencarikan pacar baru untuk Wanda agar dia bisa melangkah pergi dari Mauro, yang merupakan sosok luar biasa dan ayah yang dicintai," tutur Sabatini kepada La Gazzetta dello Sport.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Icardi Di Ambang Pintu Keluar
Inter Milan sendiri sudah mempersilahkan Icardi untuk mencari klub lain pada bursa transfer ini. Secara gamblang, Giuseppe Marotta selaku direktur klub menyatakan bahwa sang pemain beserta pemain lainnya, Radja Nainggolan, tak masuk dalam rencana klub musim depan.
"Mereka [Icardi dan Nainggolan] tidak masuk dalam rencana kami," ujar Marotta kepada Sky Sport Italia beberapa waktu lalu. "Kami sudah menyampaikan hal ini kepada mereka, dan kami tetap menghormati mereka sebagaimana adanya," sambungnya.
"Kami tidak mau gagal dalam melaksanakan tugas kami. Saya rasa kami mengambil keputusan yang benar. Pelatih berhak memilih siapa pemain yang berlatih bersama kami," tandasnya.
Icardi sendiri tak masuk dalam skuat pramusim Inter dan memlih berlatih sendiri di Italia. Nainggolan pun awalnya demikian, namun beberapa waktu lalu dikonfirmasi masih akan ambil bagian dalam tur pramusim Inter.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




