Eks Pelatih Madrid Ini Dukung Keputusan Sarri Tarik Keluar Ronaldo
Dimas Ardi Prasetya | 11 November 2019 16:57
Bola.net - Eks pelatih Real Madrid Fabio Capello mendukung keputusan Maurizio Sarri untuk menarik keluar Cristiano Ronaldo di laga Juventus vs AC Milan.
Ronaldo biasanya selalu bermain penuh selama 90 menit. Namun saat melawan Milan, ia cuma dimainkan selama 55 menit saja.
Sarri menariknya keluar di laga tersebut. Ia mengganti CR7 dengan Paulo Dybala.
Keputusan ini terbukti tepat. Dybala akhirnya bisa mencetak gol semata wayang kemenangan Juventus atas AC Milan.
Keputusan yang Tepat
Akibat diganti, Ronaldo pun ngambek. Ia pulang lebih cepat dari stadion.
Keputusan Sarri ini mendapat dukungan dari Capello. Menurutnya tak ada yang salah dari keputusan koleganya itu, apalagi kemudian keputusan itu berbuah positif bagi Juventus.
"Saat ini, ia tidak bermain bagus dan benar untuk melepasnya," cetus Capello seperti dilansir Football Italia.
“Butuh karakter untuk melakukan perubahan itu. Tetapi pada akhirnya, pergantian itu memenangkan [Sarri] pertandingan," serunya.
Dekati Secara Personal

Capello kemudian memberikan saran pada Sarri agar tidak membiarkan masalah itu jadi berlarut-larut. Caranya adalah dengan mendekatinya secara personal.
"Jika saya berada di posisi Sarri, saya akan mendekatinya di ruang ganti," cetus Capello.
"Saya akan mengatakan kepadanya bahwa ia harus menunjukkan rasa hormat kepada rekan-rekannya dan, jika saya menggantinya, itu karena saya ingin memenangkan pertandingan," tuturnya.
(football italia)
Baca Juga:
- Namanya Paulo Dybala, Hobinya Bobol Gawang AC Milan
- Ronaldo Ngambek dan 'Hilang' Usai Ditarik Keluar, Ini Reaksi Netizen
- Ada Satu Catatan Buruk di Balik Kemarahan Cristiano Ronaldo, Apa Itu?
- Fakta Unik Juventus: Hobi Menang 2-1 atau Selisih Satu Gol
- Terlihat Marah saat Diganti, Cristiano Ronaldo Jadi Bahan Ejekan
- Meski Kalah, Performa Milan Diklaim Setara dengan Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







