Gara-gara Bonucci, Rusak Sudah Rencana Benatia
Dimas Ardi Prasetya | 30 Januari 2019 21:22
Bola.net - - Mehdi Benatia mengaku ia sebenarnya berencana untuk pensiun di Juventus akan tetapi kedatangan Leonardo Bonucci merusak rencananya tersebut.
Musim lalu, Bonucci tiba-tiba pergi meninggalkan Juve. Ia memilih hijrah ke klub rival, AC Milan.
Sebagai imbasnya, Benatia pun naik pangkat. Ia kerap mengisi pos bek tengah Bianconeri.
Akan tetapi, musim ini Bonucci memutuskan untuk balik ke Turin. Akibatnya bisa ditebak; Benatia harus kembali tergusur ke bangku cadangan.
Isyarat
Bek asal Maroko ini kemudian memutuskan untuk pindah dari Juve. Ia hijrah ke klub Al-Duhail di Qatar.
Bek berusia 31 tahun itu kemudian angkat bicara soal kepindahannya ke Qatar tersebut. Melalui curhatannya di Instagram, ia memberikan isyarat bahwa ia terpaksa pindah karena Bonucci.
"Halo semua. Setelah dua hari yang sangat sibuk, saya ingin mengambil kesempatan ini untuk mengucapkan selamat tinggal kepada keluarga hebat ini di Juventus, para pemain, penggemar, staf, pelatih, fisios, kit man... dan anggota keluarga Juve lainnya, yang pasti akan saya rindukan."
“Saya meninggalkan banyak teman yang saya harap akan segera bertemu lagi. Anda semua telah menjadi pusat hidup saya selama dua setengah tahun."
“Kami menjalani banyak hal bersama dan mencapai kesuksesan besar. Pada bulan Juli saya yakin saya akan menyelesaikan karir saya dengan Anda semua, tapi sayangnya hidup memiliki kejutan untuk Anda jadi saya harus mengubah rencana saya, tetapi selalu dengan keinginan untuk menang, sambil mencari juga membuat keputusan untuk keluarga saya."
Ada yang Protes
Mantan bek AS Roma ini juga menambahkan bahwa ada pihak yang tak setuju ia meninggalkan Juve. Namun ia tentu tak mau membeberkan identitas orang tersebut.
Namun ia berharap orang tersebut segera mengikhlaskannya kepergiannya. Ia juga berharap Juve selalu sukses kedepannya.
“Terima kasih atas cintanya. Saya memahami seseorang yang tidak ingin menerima pilihan saya, jadi saya hanya meminta Anda untuk menghormatinya."
"Forza Juve, cobalah untuk memenangkan segalanya dengan grup yang luar biasa ini."
Berita Video
Berita video seremoni penghormatan untuk Emiliano Sala sebelum laga pekan ke-24 Premier League 2018-2019, Arsenal vs Cardiff City, di Emirates Stadium, Selasa (29/1/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





