Girangnya Federico Chiesa Buat Dua Gol untuk Juventus
Serafin Unus Pasi | 7 Januari 2021 22:00
Bola.net - Winger Juventus, Federico Chiesa mengaku gembira bisa mencetak dua gol ke gawang AC Milan. Ia menyebut dua gol itu merupakan buah dari kerja keras yang ia lakukan.
Dini hari tadi, Juventus bertamu ke San Siro. Mereka menantang AC Milan dalam pertandingan lanjutan Serie A.
Juventus sukses memetik kemenangan 3-1 atas sang tuan rumah. Chiesa menjadi pahlawan kemenangan Juventus berkat dua gol yang ia sarangkan ke gawang Gianluigi Donnarumma.
Chiesa merasa gembira bisa menambah pundi-pundi golnya di laga ini. "Kedua Gol ini merupakan buah dari kerja keras saya," buka Chiesa kepada Sky Sports Italia.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Menurut Chiesa, gol itu merupakan sebuah bonus dalam permainannya.
Ia menilai yang terpenting adalah ia harus memberikan performa terbaiknya di setiap kali ia diberi kesempatan bermain.
"Meski ketika saya tidak mencetak gol, saya harus tetap bermain dengan baik. Saya harus memberikan segalanya untuk tim, dan gol ini merupakan hasil dari kerja keras ini."
Isi Ruang
Lebih lanjut, Chiesa mengaku mendapatkan instruksi khusus dari Pirlo di laga ini.
Ia diminta lebih aktif masuk ke kotak penalti dan mengisi ruang yang teruka karena ia akan mendapatkan kesempatan mencetak gol.
"Pelatih meminta saya untuk lebih masuk ke dalam kotak penalti mereka karena pemain seperti Dybala dan Cristiano bisa melihat sesuatu yang tidak bisa dilihat orang lain." ujarnya.
Laga Berikutnya
Juventus akan kembali beraksi di Serie A pada akhir pekan nanti.
Si Nyonya Tua dijadwalkan berhadapan dengan Sassuolo.
(Sky Sports Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









