Hasil Pertandingan AC Milan vs Udinese: Skor 0-1
Editor Bolanet | 11 September 2016 22:13
Hari yang mengecewakan untuk AC Milan. Bermain di kandang sendiri menjamu Udinese, Minggu (11/9), tim besutan Vincenzo Montella harus menelan kekalahan dari dengan skor 0-1 karena gol telat Stipe Perica.
Kekalahan ini memperpanjang kekecewaan fans Rossoneri. Pasalnya, di laga sebelumnya, mereka juga kalah dari Napoli dengan skor 4-2. Dengan demikian, Milan baru mengumpulkan tiga poin dari tiga laga yang dijalani musim ini.
Menjamu Udinese di San Siro, Milan sebenarnya tampil meyakinkan sejak menit awal. Tuan rumah sudah punya peluang unggul pada menit 17 ketika melakukan serangan balik. Sayangnya, Carlos Bacca yang memimpin serangan kali ini belum mampu menembus pertahanan tim tamu.
Di menit 32, Sosa juga melakukan tendangan keras tepat ke arah gawang. Tapi setelah melewati jangkauan kiper, bola membentur tiang gawang. Dan di babak pertama, skor berakhir dengan 0-0.
Di babak kedua, Milan kehilangan Luca Antonelli yang mengalami cedera dan Mattia De Sciglio menggantikan peran pemain timnas Italia tersebut. Meski demikian, Milan terus mendominasi jalannya pertandingan.
Sementara itu, Udinese lebih banyak mengandalkan serangan balik. Tapi tampaknya cara ini lebih efektif.
Di menit 88, Udinese akhirnya sukses mencuri gol lewat kaki Perica. Bermula dari aksi Agyemang-Badu yang melakukan penetrasi di sisi kanan dan kemudian mengirim bola ke dalam kotak penalti, bola disambut dengan tendangan voli yang menyentuh Abate sebelum masuk ke dalam gawang Gianluigi Donnarumma. Skor pun berubah 0-1 untuk keunggulan tim tamu.
Tertinggal di menit terakhir, Milan mencoba mengejar ketertinggalan. Tapi sayangnya, kerja keras yang dilakukan Ricardo Montolivo cs tak membuahkan hasil.
Dan kemenangan ini menjadikan Udinese memutuskan catatan tak pernah menang di San Siro atas Milan sejak 2007 di Serie A.
Susunan Pemain
: Donnarumma; Abate, Paletta, Romagnoli, Antonelli (De Sciglio 52); Poli (Lapadula 86), Montolivo, Sosa (Honda 79); Suso, Bacca, Bonaventura
: Karnezis; Widmer, Danilo, Felipe, Armero; Badu, Kums, Hallfredsson; Thereau (Perica 61), De Paul (Angella 89); Duvan Zapata (Matos 85)
Statistik Pertandingan
Ball possession: 59% - 41%
Shots: 9 - 6
Shots on target: 2 - 2
Pelanggaran: 3-9
Kartu kuning: 1 - 5
Kartu merah: 0 - 0. (bola/shd)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







