Hasil Pertandingan AS Roma vs Pescara: Skor 3-2
Asad Arifin | 28 November 2016 04:40
Bola.net - - AS Roma Konsisten Pepet Juventus di Klasemen
AS Roma meraih kemenangan susah payah atas Pescara pada giornatta ke-14 Serie A. Senin dini hari WIB, Roma menang dengan skor ketat 3-2 atas klub yang musim ini berstatus klub promosi tersebut.
Pada laga di Stadion Olimpico ini, tiga gol Roma dicetak oleh Edin Dzeko (dua gol) dan Diego Perotti. Sementara gol balasan Pescara dicetak oleh Ledian Memushaj dan Gianluca Caprari.
Roma memulai pertandingan ini dengan sangat cepat. Baru sepuluh menit pertandingan berjalan, Il Lupi sudah mampu unggul dengan skor 2-0. Dua gol Roma diborong oleh penyerang Edin Dzeko.
Gol pertama Dzeko diciptakan melalui skema sepak pojok. Sementara gol kedua lahir dari kecerdikan pemain asal Bosnia mencari ruang kosong. Kedua gol ini dicetak berkat umpan Diego Perotti.
Permainan Roma mengendur setelah dua mencetak gol. Hasilnya, Pescara berbalik menguasai pertandingan. Simone Pepe dan Ahmad Benali mendapatkan peluang mencetak gol. Tapi keduanya belum mampu menundukkan Wojciech Szczesny. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Roma tak kunjung kembali menemukan permainan terbaiknya pada babak kedua. Hal ini kemudian berujung gol dari Ledian Memushaj pada menit ke-61. Pemain asal Albania ini melepas tendangan datar dari dalam kotak penalti yang membobol gawang Roma.
Daniele De Rossi dimasukkan untuk menggantikan Radja Nainggolan pada menit ke-63. Ini merupakan penampilan ke-400 bagi De Rossi di Serie A untuk Roma.
Perotti dilanggar pemain Pescara di kotak penalti dan wasit memberikan penalti di menit ke-69. Pemain asal Argentina mengeksekusi sendiri penalti yang ia dapatkan dan skor berubah menjadi 3-1. Namun, skor ini tak bertahan lama.
Hanya butuh tiga menit bagi Pescara untuk kembali memperkecil kedudukan. Gianluca Caprari menyambar bola muntah di area kotak penalti dengan tendangan keras yang membobol gawang Szczesny. Kedudukan 3-2 masih untuk keunggulan Roma.
Roma berhasil mempertahankan skor tersebut hingga laga usai meski sempat tertekan. Mendapatkan tiga poin, Roma kini kembali ke posisi ke-2 di klasemen dan hanya terpaut empat poin dari Juventus yang berada di puncak. Sementara Pescara masih di posisi ke-18, ambang batas zona degradasi.
Susunan Pemain:
AS Roma (4-2-3-1): Szczesny; Bruno Peres, Rudiger, Fazio, Emerson Palmieri; Gerson, Strootman; Salah, Nainggolan, Perotti; Dzeko.
Pescara (3-4-2-1): Bizzarri; Vitturini, Zuparic, Biraghi; Zampano, Memushaj, Brugman, Crescenzi; Benali, Pepe; Bahebeck.
Baca Ini Juga:
- Hasil Pertandingan Manchester United vs West Ham: Skor 1-1
- Hasil Pertandingan Osasuna vs Atletico Madrid: Skor 0-3
- Hasil Pertandingan Arsenal vs Bournemouth: Skor 3-1
- Hasil Pertandingan Genoa vs Juventus: Skor 3-1
- Hasil Pertandingan Empoli vs AC Milan: Skor 1-4
- Hasil Pertandngan Real Madrid vs Sporting Gijon: Skor 2-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




