Hasil Pertandingan Chievo vs Juventus: Skor 0-4
Editor Bolanet | 31 Januari 2016 20:34
menghajar Chievo Verona tanpa ampun di Stadio Bentegodi dalam pertandingan yang berlangsung pada hari Minggu (31/01). Meskipun dalam laga tandang, Bianconeri tampil luar biasa dan menggunduli tuan rumah dengan skor 0-4.
Empat gol tersebut masing-masing diciptakan dua kali oleh Alvaro Morata pada menit 6 dan 40. Alex Sandro menjadikan 0-3 pada menit 61. Kemudian Paul Pogba menjadi penutup pesta gol di menit 67.
Dengan tambahan tiga poin ini membawa Juve kembali memuncaki klasemen Serie A dengan jumlah poin 48, menunggu hasil Napoli di peringkat dua.
Juventus mengawali laga ini dengan sempurna. Mereka mengejutkan tuan rumah dengan gol Alvaro Morata setelah menerima umpan dari Stephan Lichtsteiner. Gol ini merupakan gol ketiga striker Spanyol tersebut dalam dua penampilan terakhirnya.
Unggul satu gol, penggawa Juventus semakin percaya diri. Sementara itu, Chievo kesulitan menguasai bola.
Di menit 28, Paulo Dybala hampir menggandakan keunggulan Juve. Tapi sayangnya setelah menerima umpan Khedira, tembakannya masih mampu dihentikan Bizzarri. Bola kemudian kembali muntah dan dilanjutkan Alex Sandro; masih melambung di atas mistar gawang.
Tak lama setelah itu, giliran Pogba melakukan ancaman ke gawang Chievo setelah melewati dua pemain belakang. Untung saja Bizzarri mampu melakukan penyelamatan untuk mencegah kebobolan untuk yang kedua kalinya.
Permainan berlanjut, pasukan Massimiliano Allegri tak henti-hentinya memberi tekanan ke jantung pertahanan Chievo. Dan akhirnya, pada menit 40, Juventus baru mampu menggandakan keunggulan menjadi 0-2. Lagi-lagi, Morata menjadi peran utamanya.
Kemenangan cukup meyakinkan bagi tim tamu sepanjang babak pertama. Memasuki babak kedua, Stefano Sturaro diberikan kesempatan menggantikan Khedira.
Mula-mula di awal babak kedua ini, Chievo mendapat kesempatan emas mencetak gol setelah diberi hadiah tendangan bebas. Pasukan Maran memang menunjukkan perkembangan permainan untuk memperkecil ketertinggalan di babak kedua ini.
Tapi ternyata justru Juventus yang kembali mampu mencetak gol pada menit 61 melalui Alex Sandro setelah mendapat umpan cantik Pogba.
Tak lama setelah itu, Juve kembali mencetak gol berkat aksi Pogba sendiri di menit 67. Sebelum membobol gawang Bizzarri untuk menjadikan skor 0-4, gelandang asal Prancis tersebut mengelabuhi dua pemain Chievo hasil bekerja sama dengan Dybala.
Unggul empat gol ternyata belum membuat Juve puas. Sandro dan Morata hampir menambah keunggulan tapi tembakan yang dilakukan masih membentur tiang gawang.
Hingga memasuki dua menit waktu tambahan Juve tetap memberi ancaman, salah satunya lewat aksi Pogba. Tapi tiang gawang menjadi penyelamat Chievo dari kekalahan lebih besar.
Wasit meniup peluit panjang ketika tiga menit waktu tambahan telah habis dan berkat kemenangan ini, Juventus menjadi tim yang bisa dikatakan favorit untuk menjadi juara lagi musim ini.
Susunan Pemain
CHIEVO (4-3-1-2): Bizzarri; Cacciatore, Frey, Dainelli, Sardo; Castro, Radovanovic ( Giampiero Pinzi 61), Rigoni; Birsa (Sergio Pellissier 68); M'Poku ( Massimo Gobbi 73), Inglese.
JUVENTUS (3-5-2): Buffon; Barzagli, Bonucci, Cacares; Lichtsteiner (Simone Padoin 81), Khedira (Stefano Sturaro 46), Marchisio (Hernanes 69), Pogba, Alex Sandro; Morata, Dybala.
Statistik Pertandingan
Ball possession: 37% - 63%
Shots: 6 - 26
Shots on target: 3 - 11
Kartu kuning: 3 - 2
Cornes 0-4
Offsides 2-1
Kartu merah: 0 - 0. (bola/shd)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




