Hasil Pertandingan Juventus vs Atalanta: Skor 2-0
Editor Bolanet | 25 Oktober 2015 23:05
mulai menunjukkan kebangkitan di Serie A usai mengandaskan dua gol tanpa balas dalam lanjutan giornata 9 yang digelar di Juventus Stadium, Minggu (25/10).
Bintang muda La Vecchia Signora, Paulo Dybala menjadi bintang dalam laga ini. Selain mencetak gol pembuka, bomber asal Argentina ini juga menciptakan assist bagi terciptanya gol Mario Mandzukic.
Bertindak sebagai tuan rumah dan bernafsu memburu tiga angka, Juve langsung menekan pertahanan tim tamu sejak menit pertama.
Di 15 menit pertama, Juventus sangat mendominasi laga. Berkali-kali peluang pun mereka dapatkan, sayang masih belum ada yang membuahkan hasil.
Juve akhirnya sukses memecah kebuntuan di menit 28 lewat gol Dybala. Menerima bola di tengah, ia langsung melepaskan tembakan kaki kiri nan keras dari luar kotak penalti yang tak mampu dibendung kiper Atalanta, Marco Sportiello. 1-0 untuk tuan rumah.
Menjelang babak pertama usai, Dybala memiliki dua peluang untuk menggandakan skor, sayang usahanya masih gagal. Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum.
Hanya tiga menit usai kembali dari kamar ganti, Juve sukses memperbesar keunggulan. Kali ini giliran Mandzukic yang mencatatkan namanya di papan skor.
Dybala menjadi aktor di balik gol ini. Menerima umpan dari Paul Pogba, ia kemudian melepaskan crossing mendatar yang sukses diteruskan Mandzukic menjadi gol.
Tertinggal dua gol tak membuat Atalanta menyerah begitu saja. Mereka sempat mengancam melalui Mauricio Pinilla di menit 65, sayang tembakan kerasnya masih sedikit melebar dari gawang Gianluigi Buffon.
Ambisi Atalanta untuk menipiskan ketertinggalan menjadi semakin berat setelah bek mereka, Rafael Toloi diusir wasit di menit 73 usai mendapat kartu kuning kedua karena melanggar Mandzukic.
Dybala lagi-lagi unjuk kebolehan dengan pergerakannya yang eksplosif. Hal ini membuat Gabriel Paletta terpaksa menjatuhkannya di kotak terlarang. Penalti pun diberikan untuk Juventus.
Pogba maju sebagai algojo. Sayang eksekusinya gagal menjadi gol setelah tembakan kerasnya sukses dimentahkan Sportiello.
Di sisa waktu, Juventus yang unggul jumlah pemain terus menerus menekan, sayang tak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Skor 2-0 menjadi hasil akhir laga ini.
Dengan hasil ini, Juventus sukses naik ke peringkat 12 klasemen dengan raihan 12 poin, sedangkan Atalanta tertahan di posisi sembilan dengan 12 angka.
Susunan Pemain
: Buffon; Padoin, Bonucci, Chiellini, Evra; Khedira (Sturaro 89'), Marchisio, Pogba; Pereyra (Asamoah 37'), Mandzukic (Morata 77'), Dybala.
: Sportiello; Bellini (Masiello 46'), Toloi, Paletta, Drame; Grassi, De Roon (Migliaccio 73'), Kurtic; D’Alessandro, Pinilla, Moralez (Gomez 52').
Statistik Laga
Ball possession: 69% - 31%
Shots: 14 - 7
Shots on target: 8 - 0
Corner: 4 - 3
Offside: 2 - 0
Kartu kuning: 2 - 3
Kartu merah: 0 - 1. (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





