Hasil Pertandingan Juventus vs Sassuolo: Skor 3-1
Ari Prayoga | 11 Januari 2021 04:50
Bola.net - Juventus sukses meraih kemenangan dengan skor 3-1 kala menjamu Sassuolo di Allianz Stadium dalam laga Serie A 2020/21 giornata 17 pada Senin (11/1/2021) dini hari WIB.
Babak pertama laga ini diwarnai oleh kartu merah untuk Pedro Obiang. Juventus baru bisa membuka keunggulan mereka pada babak kedua lewat aksi Danilo.
Sassuolo sempat menyamakan skor lewat gol Gregoire Defrel, sebelum tuan rumah kembali unggul berkat gol-gol yang diciptakan Aaron Ramsey dan Cristiano Ronaldo.
Berkat hasil ini, Juventus berhak naik ke peringkat empat klasemen dengan poin 33, sedangkan Sassuolo harus turun ke posisi tujuh dengan poin 29.
Jalannya Babak Pertama
Pukulan berat harus didapat Juventus di babak pertama dengan cedera yang dialami Weston McKennie dan Paulo Dybala. Keduanya sama-sama tak bisa melanjutkan pertandingan.
Di penghujung babak pertama, wasit Davide Massa harus melihat monitor VAR untuk meninjau ulang keputusannya memberikan kartu kuning kepada Pedro Obiang atas tekel keras terhadap Federico Chiesa.
Setelah meninjau VAR, Massa mengubah keputusannya dan memberikan hukuman lebih berat terhadap Obiang berupa kartu merah langsung.
Jalannya Babak Kedua
Kembali dari turun minum, pelatih Sassuolo Roberto De Zerbi harus melakukan dua pergantian, sedangkan Andrea Pirlo memilih untuk memasukkan Adrien Rabiot.
Juventus pun sukses memimpin berkat gol yang dicetak Danilo pada menit ke-50. Tembakan keras yang dilepas pemain asal Brasil itu dari luar kotak penalti tak bisa dihentikan Andrea Consigli.
Meski kalah jumlah pemain, Sassuolo sama sekali tak menunjukkan kata menyerah. Hasilnya, Defrel sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-58 setelah menerima assist Hamed Traore.
Juventus sendiri terus-menerus menekan pertahan Sassuolo dan usaha mereka pun sukses membuahkan hasil pada menit ke-82 lewat aksi Ramsey.
Menerima crossing mendatang yang dikirim Gianluca Frabotta dari sisi kiri, Ramsey yang tak terkawal pun berhasil mencocor bola menjadi gol yang membawa timnya kembali memimpin.
Jelang pertandingan usai, Juventus menyempurnakan kemenangan mereka menjadi 3-1 lewat aksi Ronaldo yang menerima umpan jauh dari Danilo.
Susunan Pemain
Juventus: Wojciech Szczesny; Gianluca Frabotta, Merih Demiral, Leonardo Bonucci, Danilo; Weston McKennie (Aaron Ramsey 19' (Alvaro Morata 86')), Arthur, Rodrigo Bentancur (Adrien Rabiot 46'), Federico Chiesa (Federico Bernardeschi 87'); Cristiano Ronaldo, Paulo Dybala (Dejan Kulusevski 42').
Sassuolo: Andrea Consigli; Mert Muldur (Brian Oddei 73'), Vlad Chiriches (Kaan Ayhan 87'), Gian Marco Ferrari, Georgios Kyriakopolous; Pedro Obiang, Manuel Locatelli; Gregoire Defrel (Jeremie Boga 67'), Filip Djuricic (Maxime Lopez 46'), Hamed Junior Traore; Francesco Caputo (Jeremy Toljan 46').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


