Imbangi Napoli dan Remukkan Roma, Genoa Pantas Bikin Milan Cemas
Gia Yuda Pradana | 7 Oktober 2023 20:07
Bola.net - AC Milan akan bertandang ke markas tim promosi Genoa pada pekan ke-8 Serie A 2023/2024. Laga Genoa vs Milan di Luigi Ferraris ini akan kick-off Minggu, 8 Oktober 2023, jam 01:45 WIB.
Milan pantas merasa cemas. Pasalnya, di kandang sendiri musim ini, tim asuhan Alberto Gilardino tersebut telah meraih beberapa hasil yang hebat.
Sempat dihajar Fiorentina 1-4, Genoa lalu bermain imbang 2-2 dengan juara bertahan Napoli, kemudian meremukkan AS Roma 4-1. Junior Messias, yang merupakan pemain pinjaman dari Milan, menyarangkan satu gol ke gawang Roma.
Tiga gol lainnya dicetak oleh Albert Gudmundsson, Mateo Retegui, dan Morten Thorsby.
Perbandingan Kandang vs Tandang Genoa dan Milan

Laga-laga kandang Genoa di Serie A musim ini (K-S-M):
- 20-08-23 Genoa 1-4 Fiorentina
- 17-09-23 Genoa 2-2 Napoli
- 29-09-23 Genoa 4-1 AS Roma.
Laga-laga tandang AC Milan di Serie A musim ini (M-M-K-M):
- 22-08-23 Bologna 0-2 AC Milan
- 02-09-23 AS Roma 1-2 AC Milan
- 16-09-23 Inter Milan 5-1 AC Milan
- 27-09-23 Cagliari 1-3 AC Milan.
Terakhir Lawan Genoa, Milan Menang 3-0

Dalam laga tandang terakhirnya melawan Genoa di Serie A, pada musim 2021/2022, Milan menang 3-0. Gol-gol Milan waktu itu diciptakan oleh Zlatan Ibrahimovic dan Junior Messias (2).
5 Pertemuan terakhir:
- 16-04-2022 Milan 2-0 Genoa (Serie A)
- 14-01-2022 Milan 3-1 Genoa (Coppa Italia)
- 02-12-2021 Genoa 0-3 Milan (Serie A)
- 18-04-2021 Milan 2-1 Genoa (Serie A)
- 17-12-2020 Genoa 2-2 Milan (Serie A).
Dalam empat pertemuan terakhir dengan Genoa di semua ajang, Milan selalu keluar sebagai pemenang. Bisakah Milan melanjutkan tren menang atas Genoa itu di Luigi Ferraris nanti?
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 8

Jumat, 6 Oktober 2023
23:30 WIB Empoli 0-0 Udinese
Sabtu, 7 Oktober 2023
01:45 WIB Lecce 1-1 Sassuolo
20:00 WIB Inter Milan vs Bologna
23:00 WIB Juventus vs Torino
Minggu, 8 Oktober 2023
01:45 WIB Genoa vs AC Milan
17:30 WIB Monza vs Salernitana
20:00 WIB Lazio vs Atalanta
20:00 WIB Frosinone vs Verona
23:00 WIB Cagliari vs AS Roma
Senin, 9 Oktober 2023
01:45 WIB Napoli vs Fiorentina
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











