Inter Akan Denda Melo, Jovetic dan Ljajic
Editor Bolanet | 23 Desember 2015 14:31
Atmosfer di skuat Inter waktu itu memang panas, baik sebelum, selama maupun setelah laga. Dilansir La Gazzetta dello Sport, Jovetic dan Ljajic terlibat dalam insiden terpisah dengan pelatih Roberto Mancini. Jovetic kabarnya menolak ketika Mancini mengatakan akan menggantinya saat jeda.
Mancini berubah pendirian, Jovetic tetap main. Namun, Jovetic kemudian akhirnya digantikan oleh Ljajic pada menit 58. Jovetic kesal. Pada akhir laga, Jovetic dan Mancini bertengkar di ruang ganti sampai harus dipisahkan oleh Ljajic dan Fredy Guarin.
Sementara itu, Ljajic diyakini kecewa karena dicadangkan. Ljajic awalnya bahkan sempat menolak ketika disuruh menggantikan Jovetic, dan hal itu membuat Mancini berang.
Melo sendiri didenda karena tindakan kasarnya terhadap Lucas Biglia, yang membuat Inter kehilangan satu pemain (kartu merah), padahal sedang tertinggal satu gol dan berusaha mengejar di akhir laga.
Mancini sebelumnya sempat mengatakan bahwa tak ada perselisihan di ruang ganti Inter pasca-laga melawan Lazio. Namun sepertinya, memang ada masalah internal di skuat mereka waktu itu.
Menurut Gazzetta, tiga pemain tersebut akan didenda sebesar lima persen dari gaji bulanan mereka. Itu artinya, Melo akan didenda €10.400, sedangkan Jovetic €12.500 dan Ljajic €7.500. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Union SG vs Inter Milan 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 18:46 -
Dua Gol Leao Bikin Milan Melesat, Modric Punya Harapan Khusus untuk Sang Bintang
Liga Italia 20 Oktober 2025, 16:52 -
Leao Bersinar, Modric Tersenyum: Hubungan Baru yang Bikin AC Milan Makin Menakutkan
Liga Italia 20 Oktober 2025, 16:19 -
4 Gol, 4 Assist: Nico Paz Sedang Memasak di Serie A!
Liga Italia 20 Oktober 2025, 12:34 -
Allegri si 'Tukang Rem' Euforia
Liga Italia 20 Oktober 2025, 10:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04