Inter Milan Berminat Rekrut Bintang Muda Newcastle
Ari Prayoga | 27 Maret 2020 02:40
Bola.net - Raksasa Serie A, Inter Milan dikabarkan tertarik untuk memboyong gelandang muda Newcastle, Matthew Longstaff pada bursa transfer musim panas mendatang.
Kontrak Longstaff bersama Newcastle bakal berakhir pada penghujung musim ini. Pemain 20 tahun itu pun akan berstatus bebas transfer dan bisa pindah klub secara gratis.
Hingga kini Longstaff belum menyepakati kontrak baru. Sementara itu, manajer Steve Bruce sudah menyatakan harapannya agar Longstaff bertahan di timnya.
Ketertarikan Inter Milan
Situasi Longstaff di Newcastle pun menjadi perhatian sederet klub Eropa. Dilansir The Sun, Inter Milan menjadi salah satu tim yang kepincut dengan Longstaff.
Dalam perburuan tanda tangan Longstaff, Inter diklaim harus bersaing dengan dua tim raksasa benua biru, yakni Borussia Dortmund dan Ajax Amsterdam.
Sementara itu, dari Inggris sendiri West Ham dan Everton kabarnya menjadi dua tim yang berminat menggaet Longstaff.
Performa Impresif Matthew Longstaff
The Sun juga mengklaim bahwa Longstaff memutuskan untuk berganti agen guna memastikan masa depannya, antara bertahan di Newcastle atau pindah ke klub lain.
Longstaff menjalani debutnya bersama Newcastle pada awal musim ini. Hingga kini ia sudah tampil sebanyak 12 kali dengan mencetak tiga gol di semua kompetisi.
Nama Longstaff sempat menjadi bahan pembicaraan karena sepasang gol yang ia ciptakan di ajang Premier League, dua-duanya tercipta ke gawang Manchester United.
Sumber: Tuttosport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








