Inter Milan Sukses Bajak Aleksandar Kolarov dari AS Roma
Ari Prayoga | 3 September 2020 08:40
Bola.net - Raksasa Serie A, Inter Milan kembali menggeliat di bursa transfer usai dikabarkan sudah berhasil menggaet bek kiri Aleksandar Kolarov dari sang rival, AS Roma.
Dilansir Sky Sport Italia, Inter dan Roma sudah mencapai kata sepakat perihal transfer Kolarov dengan biaya senilai 1 juta euro plus bonus.
Di Inter, Kolarov diklaim akan mendapat kontrak selama satu tahun dengan nilai gaji 3,6 juta euro, dengan opsi perpanjangan selama satu tahun.
Tes Medis Pekan Depan
Secara rinci, biaya transfer Kolarov diyakini berada di angka 1 juta euro, dengan bonus senilai setengah juga euro. Angka ini lebih rendah dari permintaan Roma sebesar 2 juta euro.
Kolarov diklaim akan menjalani tes medis pada Senin atau Selasa pekan depan karena saat ini masih tergabung bersama Timnas Serbia yang berlaga di ajang UEFA Nations League.
Kedatangan Kolarov jelas menjadi angin segar bagi Antonio Conte yang musim lalu tak memiliki pilihan tetap di sektor bek kiri.
Pernyataan Ausilio
Perekrutan Kolarov dari Roma ini sebelumnya sudah diungkapkan oleh direktur olahraga Inter, Piero Ausilio. Selain itu, Ausilio juga berbicara soal rumor transfer lainnya.
Ausilio menyatakan bahwa Inter tak memiliki kemampuan untuk membeli Lionel Messi yang kabarnya ingin pergi dari Barcelona, apalagi dengan fakta bahwa La Pulga memiliki klausul senilai 700 juta euro.
Tak hanya Messi, Ausilio juga mengakui bahwa Inter tak sanggup untuk mendatangkan N'Golo Kante yang dibanderol mahal oleh Chelsea, pun demikian dengan Federico Chiesa yang dipagari oleh Fiorentina.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








