Inter Yakin Bisa Datangkan Ramires di Bulan Januari
Dimas Ardi Prasetya | 26 Oktober 2017 20:54
Bola.net - - Raksasa Serie A Inter Milan dikabarkan merasa optimis akan bisa mendatangkan gelandang idaman mereka yakni Ramires pada bursa transfer musim dingin di bulan Januari 2018 mendatang dengan status pinjaman.
Rumor ketertarikan Inter pada pemain serba bisa asal Brasil itu sudah muncul sejak beberapa waktu lalu. Pelatih Nerrazurri Luciano Spalletti disebut terkesan dengan performa Ramires bersama dengan klubnya, Jiangsu Suning.
Pemain berusia 30 tahun itu sendiri gabung dengan klub Tiongkok tersebut pada tahun 2016 lalu. Saat itu ia dibeli dari klub Premier League Chelsea.
Setelah dua tahun bermain di Tiongkok, Ramires sendiri disebut berniat untuk kembali ke Eropa. Hal itu tentu disambut gembira oleh Inter. Sayangnya mereka tak bisa begitu saja mendatangkannya karena terganjal peraturan Financial Fair Play.
Menurut laporan dari Gazzetta dello Sport, Inter pun tak bisa membelinya secara permanen pada Januari 2018 mendatang. Akan tetapi, Nerrazurri yakin bisa mendatangkannya dengan status pemain pinjaman.
Inter sendiri dikabarkan sudah mengadakan negosiasi dengan pihak Suning terkait transfer tersebut. Bahkan kabarnya proses nego itu berjalan dengan lancar.
Selain itu, media tersebut mengatakan Inter akan meminjamnya pada Januari nanti. Setelah masa peminjaman selesai, mereka memiliki kewajiban untuk merekrutnya secara permanen pada bursa transfer musim panas mendatang.
Kontrak Ramires bersama dengan Suning sendiri masih berlaku hingga musim panas 2019 mendatang. Sejauh ini mantan pemain Benfica itu sudah bermain sebanyak 70 kali bagi Suning di semua ajang kompetisi dan mencetak 16 gol dan 11 assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





