Jalani Operasi Lutut, Musim Khedira Berakhir Prematur
Ari Prayoga | 19 April 2019 01:10
Bola.net - - Raksasa Serie A, Juventus harus kehilangan gelandang Sami Khedira di sisa musim ini. Pemain asal Jerman itu harus menjalani operasi pada lututnya.
Pada Februari lalu, Khedira mengalami permasalahan pada detak jantungnya. Juventus pun kemudian melakukan tes dan hasilnya, pemain 32 tahun itu harus absen selama sebulan.
Khedira pun sudah sempat tampil kembali sejak awal April kemarin, tepatnya dalam laga Serie A versus AC Milan dan leg pertama perempat final Liga Champions kontra Ajax Amsterdam.
Pernyataan Khedira
Kini lewat akun Twitter pribadinya, Khedira mengkonfirmasi bahwa dirinya akan menjalani operasi pada lututnya dan tak akan bisa bermain lagi di sisa musim ini.
"Setelah empat bulan terus merasakan sakit pada lutut saya -kadang beberapa hari terasa lebih buruk daripada hari lainnya- saya sudah memutuskan untuk menjalani operasi, mengobatinya dan pulih sepenuhnya. Operasi rencananya akan dilakukan dalam dua pekan ke depan," ujar Khedira.
"Fokus saya sepenuhnya adalah kembali dalam kondisi 100 persen untuk awal musim depan. Saya sudah tak sabar untuk berjuang lagi agar meraih target kami musim depan," tambahnya.
Khedira di Juventus
Khedira digaet Juventus dari Real Madrid pada musim panas 2015 silam dengan status bebas transfer alias gratis. Ia pun langsung menjadi andalan di lini tengah Bianconeri.
Sejauh ini Khedira sudah tampil sebanyak 126 kali berseragam Juventus dengan menyumbang total 21 gol di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Como vs Torino 24 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 09:59
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 09:06
-
Prediksi Inter vs Pisa 24 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 08:00
-
Juventus Memang Sempat Kesulitan Menghadapi Benfica
Liga Champions 23 Januari 2026, 03:29
-
AC Milan Cari Pesaing Saelemaekers, Nama Eks Bek Arsenal Ini Muncul ke Permukaan
Liga Italia 23 Januari 2026, 02:59
LATEST UPDATE
-
Kebanyakan Gara-Gara Kisah Memilukan, Ini Daftar 9 Nomor Balap yang Dipensunkan MotoGP
Otomotif 24 Januari 2026, 17:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 24-27 Januari 2026
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:36
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 16:35
-
Prediksi BRI Super League: PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya 25 Januari 2026
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 16:00
-
Live Streaming Man City vs Wolves - Link Nonton Premier League/Liga Inggris di Vidio
Liga Inggris 24 Januari 2026, 15:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








