Jika Pjanic Laku, Juve Akan Kejar SMS
Dimas Ardi Prasetya | 25 Juli 2018 20:54
Bola.net - - Raksasa Serie A Juventus dikabarkan siap menawarkan paket tukar tambah pemain pada Lazio demi mendapatkan servis Sergej Milinkovic-Savic.
Gelandang asal Serbia ini laris manis diburu banyak klub dalam beberapa bulan belakangan ini. Sebab performanya bersama dengan Lazio memang begitu menawan.
Ia juga seorang gelandang serba bisa. Ia tak cuma bisa bermain sebagai gelandang tenga, namun juga sebagai gelandang serang. Musim lalu ia tampil sebanyak 48 kali dan mencetak 14 gol plus menambahkan sembilan assist.
Ia kemudian disebut diincar oleh tim-tim seperti Real Madrid, Manchester United, Chelsea hingga Barcelona. Juve juga dikait-kaitkan dengan pemain berusia 23 tahun itu.
Penolakan Lazio

Semua klub itu begitu ngiler melihat penampilan Sergej. Mereka pun disebut ingin segera merekrutnya musim panas ini.
Akan tetapi Lazio dengan tegas menyatakan tak mau melepasnya begitu saja. Klub-klub yang mengejarnya akhirnya disebut mundur secara teratur dari perburuan SMS.
Demikian juga dengan Juve. Terlebih kabarnya Lazio mematok bandrol sebesar 150 juta Euro untuknya.
Coba Lagi

Namun Juve sekarang disebut tak mau menyerah begitu saja dalam perburuan SMS. Juve akan kembali mencoba menggoda Lazio agar merelakan gelandang bertinggi 1.92 meter itu.
Menurut laporan yang dilansir oleh Corriere di Torino, Juve akan kembali menawarkan paket tukar tambah pemain. Bianconeri disebut siap menyerahkan Marko Pjaca plus uang tunai sebesar 90 juta Euro.
Akan tetapi penawaran itu baru akan mereka setorkan jika saja mereka sukses melego Miralem Pjanic dengan harga minimal 100 juta Euro. Pemain asal Bosnia ini sendiri kabarnya diminati oleh Manchester City.
Selain itu kabarnya Barcelona juga tertarik merekrutnya. Bahkan Lionel Messi disebut meminta klub untuk segera mendatangkan pemain berusia 28 tahun itu.
Berita Video

Leonardo Bonucci diisukan akan kembali ke Juventus setelah satu musim bersama AC Milan.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



