Juve Pantang Menyerah Kejar Emre Can
Dimas Ardi Prasetya | 10 Juli 2017 19:03
Bola.net - - Sang penguasa Serie A dikabarkan tidak menyerah dalam memburu gelandang Liverpool Emre Can dan akan coba merekrutnya musim panas ini.
Kabar ketertarikan Juve pada gelandang asal Jerman itu sudah muncul sejak beberapa waktu lalu. Rumor itu muncul seiring adanya niatan Massimiliano Allegri untuk memperkokoh lini tengahnya.
Selain karena skillnya, Emre diincar karena kontraknya dengan Liverpool saat itu tersisa satu tahun lagi dan tak kunjung diperbaharui. Namun rumor tersebut sedikit mereda setelah gelandang 23 tahun itu disebut segera teken kontrak baru dengan The Reds.
Namun menurut laporan dari Gazzetta dello Sport, Juventus ternyata tidak menyerah mengejar mantan pemain Bayer Leverkusen tersebut. Mereka masih akan mencoba untuk merekrutnya pada musim panas ini.
Liverpool sendiri diklaim mencoba memasang harga tinggi untuk Emre, dengan harapan Juve jadi tidak berniat untuk merekrutnya. Namun Allegri kabarnya sudah menetapkan fokusnya untuk bisa mendatangkan pemain serba bisa tersebut.
Juve sendiri saat ini memiliki banyak stok gelandang. Kabarnya mereka akan melepas Mario Lemina untuk bisa menyediakan tempat sekaligus membiayai transfer Emre. Lemina sendiri sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan Arsenal.
Sejak pindah dari Leverkusen ke Anfield pada musim panas 2014 lalu, Can telah tampil sebanyak 129 kali di semua ajang kompetisi. Ia juga telah menyumbangkan delapan gol plus tujuh assist.
Gosip Transfer Lainnya:
- Milan Akan Segera Bertemu Agen Aubameyang
- City Pede Bisa Daratkan Alves
- Walcott Enggan Tinggalkan Arsenal
- Kapten Icardi Sambut Kedatangan Borja Valero
- Gabigol Belum Menyerah Merajut Mimpi di Eropa
- Alessio Cerci Menuju Verona
- Jese Rodriguez Prioritaskan Roma
- Minat Napoli Pada Leno Dimentahkan Leverkusen
- Inter Milan dan Juventus Bertarung Untuk Inigo Martinez
- Ceballos, Transfer Pertama Betis dan Madrid Sejak 1998
- AC Milan Akan Coba Goda Luka Modric Pada Januari?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









