Juve Siap Menawar Robin Van Persie

Editor Bolanet | 3 Januari 2011 13:00
Juve Siap Menawar Robin Van Persie
Robin Van Persie (c) AFP
- Setelah cukup lama menderita karena cederanya, Robin Van Persie kini dihubungkan dengan kabar baru, yakni kepindahan ke Serie A, bersama Juventus.

Penyerang asal Belanda yang baru saja turut mencetak satu gol ke gawang di akhir pekan kemarin tersebut, kabarnya sudah siap di tawar oleh kubu Bianconeri.

Juve baru saja kehilangan Vincenzo Iaquinta lagi setelah sang penyerang mengalami cedera baru pada kakinya, hal yang tak ayal harus membuat mereka, mau dan bersedia sibuk di bursa transfer.

yang biasanya menjadi penyerang tengah itu ditarget Juve sebagai striker yang ingin mereka rekrut, berdasarkan laporan yang di rilis oleh media Tuttosport.

Direktur Umum Juventus sendiri Giuseppe Marotta, melihat mantan pemain tersebut sebagai target realistis serta sosok yang tepat untuk dibeli, sebab ia pun dinilai akan bisa menjadi investasi jangka panjang karena umurnya yang relatif masih muda.

Ia pun bisa dijadikan alternatif pengganti Edin Dzeko yang nampaknya kian merapat ke Manchester City, karena besarnya dana yang mereka miliki membuat melunak, meski Dzeko sendiri sesungguhnya lebih tertarik ke Italia.

Kabarnya kubu Si Nyonya Tua siap memberikan tawaran senilai 27 Juta Euro kepada Arsene Wenger untuk mau melepas Van Persie, jika uang saja belum cukup Felipe Melo siap diberikan juga nantinya, kebetulan Melo pemain favorit Wenger.

Pelatih The Gunners, Wenger, sendiri dua tahun yang lalu kalah bersaing dengan Juventus ketika berebut Melo yang saat itu masih di miliki .  (espn/lex)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE