Juventus dan AC Milan Berebut Remaja 18 Tahun Amerika Serikat, Siapa Gerangan?
Ari Prayoga | 27 September 2021 15:40
Bola.net - Dua raksasa Serie A, Juventus dan AC Milan dikabarkan tertarik untuk memboyong bintang Amerika Serikat yang bermain di FC Dallas, Ricardo Pepi.
Pepi saat ini menjadi sensasi di Amerika Serikat berkat performa luar biasa yang ia tunjukkan di Major League Soccer (MLS). Musim 2021 ini ia tercatat sudah mencetak 12 gol dari 25 laga.
Juli lalu, Pepi menorehkan sejarah dengan menjadi pemain termuda yang mencetak tiga gol alias hat-trick di MLS kala Dallas berhadapan dengan LA Galaxy.
Performa apik Pepi pun mengantarnya dipanggil ke tim nasional Amerika Serikat. Pemuda 18 tahun itu lagi-lagi membuat sensasi dengan mencetak gol dalam laga debutnya melawan Honduras beberapa waktu lalu.
Ketertarikan Juventus dan Milan
Penampilan luar biasa yang ditunjukkan Pepi bersama FC Dallas dan USMNT di usia yang masih sangat belia tentu saja menarik perhatian sejumlah klub Eropa.
Kini seperti dilansir media Italia Calciomercato, Juventus dan Milan ternyata menjadi dua raksasa di antara sekian banyak klub peminat Pepi dari benua biru.
Jika Juventus diklaim tengah bernegosiasi dengan agen Pepi, maka Milan menempuh jalur lain, yakni dengan mendekati klub pemilik sang striker, FC Dallas.
Peminat Lain
Musim panas lalu, Pepi sebenarnya sudah didekati oleh dua klub Serie A lainnya, yakni Bologna dan Fiorentina. Namun, upaya mereka gagal membuahkan hasil.
Selain para peminat dari Italia, situasi Pepi kabarnya juga tengah dipantau oleh raksasa Bundesliga, Bayern Munchen.
Bayern memiliki keuntungan karena mereka mempunyai perjanjian kerja sama dengan Dallas. Bahkan, Pepi sudah sempat mengikuti sesi latihan di Bayern sebagai bagian dari kerja sama.
Klasemen Serie A
Sumber: Calciomercato
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













