Juventus Raih Scudetto ke-10 Beruntun? Tidak Semudah itu Fergusso!
Serafin Unus Pasi | 29 September 2020 21:40
Bola.net - Manajer Timnas Italia, Roberto Mancini angkat bicara mengenai peta persaingan Scudetto Serie A musim 2020/21. Ia menyebut Juventus tidak akan mudah untuk menjuarai kasta tertinggi sepakbola Italia itu.
Seperti yang sudah diketahui, Juventus begitu dominan di Serie A selama 9 tahun terakhir. Belum ada satu klub-pun yang mampu menggusur Si Nyonya Tua dari Singgasana Serie A.
Di musim 2020/21, Juventus kembali menjadi unggulan untuk meraih Scudetto. Jika mereka sukses memenangkan gelar itu, maka mereka akan memenangkan 10 scudetto beruntun.
Mancini mengakui bahwa Juventus memang berpeluang besar meraih Scudetto. "Saya rasa Juve adalah tim dengan skuat paling komplet saat ini," ujar Mancini kepada Football Italia.
Baca komentar lengkap juru taktik Gli Azzurri itu di bawah ini.
Tidak Mutlak
Meski mengakui keunggulan Juventus, Mancini menilai bahwa Juventus tidak akan mudah menjadi juara.
Ia menilai bahwa dengan kondisi saat ini, ada banyak tim yang bisa memberikan kejutan sepanjang musim.
"Saya percaya bahwa musim ini adalah musim yang tidak bisa ditebak. Saya rasa akan ada lebih banyak penantang untuk gelar Scudetto."
Enam Penantang
Menurut Mancini, peta persaingan Scudetto musim ini akan sangat sengit.
Selain Juventus, ia menilai ada enam tim yang berpotensi menjadi jawara Serie A musim 2020/21.
"Saya rasa Inter, Napoli Milan, Lazio Roma, dan juga Atalanta bisa menjadi tim top musim ini." ujarnya.
Belum Terkalahkan
Juventus sejauh ini masih belum tersentuh kekalahan di ajang Serie A.
Mereka menang satu kali dan ditahan imbang satu kali di musim 2020/21 ini.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








