Juventus Seriusi Perburuan Houssem Aouar
Serafin Unus Pasi | 31 Maret 2021 17:00
Bola.net - Klub Serie A, Juventus nampaknya benar-benar serius ingin merekrut Houssem Aouar. Si Nyonya Tua bahkan memasukan sang playmaker di daftar prioritas mereka.
Menjelang dibukanya bursa transfer musim panas, Juventus mulai mempersiapkan rancangan transfer mereka. Andrea Pirlo dilaporkan ingin mendatangkan beberapa pemain baru ke timnya.
Salah satu posisi yang jadi prioritas Pirlo adalah playmaker baru. Ia menilai Juventus saat ini kekurangan playmaker top di tim mereka.
Calciomercato mengklaim bahwa Juventus sudah menentukan siapa playmaker yang akan mereka kejar. Mereka berencana untuk mendapatkan tanda tangan playmaker Lyon, Houssem Aouar.
Mengapa Juventus mengincar Aouar? Simak selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Juventus sebenarnya sudah lama mengamati Aouar.
Sang playmaker memang bersinar di skuat Lyon dalam tiga musim terakhir. Sehingga ia memang masuk dalam pengamatan para pemandu bakat Juventus.
Pirlo sendiri kabarnya menyukai gaya bermain Aouar sehingga ia tertarik merekrutnya.
Kumpulkan Dana
Menurut laporan tersebut, Juventus saat ini tengah mengumpulkan dana untuk transfer Aouar.
Sang playmaker dikabarkan memiliki mahar transfer sebesar 40 juta Euro. Sehingga Juventus agak keberatan untuk merekrutnya.
Juventus dikabarkan menunggu hasil penjualan Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot untuk membiayai transfer ini.
Pesaing
Juventus harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa Aouar.
Karena Liverpool juga mengintai pemain Timnas Prancis tersebut.
(Calciomercato)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










