Lazio di Serie A: 2 Laga, 2 Kekalahan, Papan Bawah, Bisa Hattrick Kalah
Gia Yuda Pradana | 28 Agustus 2023 10:41
Bola.net - AS Roma baru mengumpulkan satu poin hingga pekan ke-2 Serie A 2023/2024. Namun, itu masih sedikit lebih baik dibandingkan rival sekota mereka, Lazio, yang masih tanpa poin karena selalu kalah.
Pada pekan pertama (21/8/2023), Ciro Immobile dan kawan-kawan dipecundangi tuan rumah Lecce. Pada pekan kedua (28/8/2023), mereka dipermalukan tim promosi Genoa di Stadio Olimpico.
Musim lalu, Lazio finis peringkat dua. Namun, dua kekalahan dalam dua laga awal musim ini membuat pasukan Maurizio Sarri sementara tercecer di papan bawah.
Lazio bahkan bisa saja hattrick kalah. Pasalnya, mereka akan bertandang ke markas Napoli pada pekan ketiga.
Pekan 1: Lazio Kalah 1-2 di Kandang Lecce
Ciro Immobile membawa Lazio unggul terlebih dulu di menit 26. Namun, tuan rumah bisa membalikkan skor lewat gol-gol Pontus Almqvist menit 85 dan Federico Di Francesco menit 87.
Gol kontra Lecce itu merupakan gol ke-200 Immobile selama berkarier di lima liga top Eropa. Akan tetapi, gol yang dicetak penyerang 33 tahun Italia itu tak cukup untuk membawa Lazio meraih hasil memuaskan.
Pekan 2: Kalah 0-1 Menjamu Genoa
Derita Lazio di pekan pertama ternyata berlanjut di pekan kedua. Menjamu Genoa di Olimpico, Lazio kembali menelan kekalahan.
Genoa sukses mempermalukan Lazio berkat gol tunggal di menit 16. Gol itu dicetak oleh Mateo Retegui, striker 24 tahun Italia yang baru musim ini gabung Genoa dengan nilai transfer €12 juta.
Lazio Ditunggu Napoli di Pekan Ketiga

Setelah kalah dari Lecce dan Genoa, Lazio tentu ingin segera bangkit dan kembali ke trek yang benar. Namun, itu sepertinya bakal sangat sulit dilakukan.
Alasannya, Lazio akan menghadapi juara bertahan Napoli di pekan ketiga (3/9/2023). Selain itu, mereka akan main tandang.
Bertolak belakang dengan Lazio, Napoli sudah memenangi kedua pertandingan awal mereka musim ini. Setelah menumbangkan tuan rumah Frosinone 3-1, Victor Osimhen dan rekan-rekannya memukul Sassuolo 2-0 di kandang sendiri.
Apakah ini berarti Lazio bakal menelan hattrick kekalahan?
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 2

Sabtu, 26 Agustus 2023
23:30 WIB Frosinone 2-1 Atalanta
23:30 WIB Monza 2-0 Empoli
Minggu, 27 Agustus 2023
01:45 WIB Hellas Verona 2-1 AS Roma
01:45 WIB AC Milan 4-1 Torino
23:30 WIB Fiorentina 2-2 Lecce
23:30 WIB Juventus 1-1 Bologna
Senin, 28 Agustus 2023
01:45 WIB Lazio 0-1 Genoa
01:45 WIB Napoli 2-0 Sassuolo
23:30 WIB Salernitana vs Udinese
Selasa, 29 Agustus 2023
01:45 WIB Cagliari vs Inter Milan
Klasemen Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



