Man of the Match Arsenal vs Luton Town: Martin Odegaard
Richard Andreas | 4 April 2024 06:18
Bola.net - Martin Odegaard layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Arsenal vs Luton Town, duel lanjutan Premier League 2023/2024. Skuad Mikel Arteta membungkus tiga poin lewat kemenangan 2-0.
Kamis (4/4/2024) dini hari WIB, Arsenal meladeni Luton Town di Emirates Stadium. Laga ini penting bagi The Gunners untuk terus meraih poin maksimal dalam balapan menuju juara Liga Inggris musim ini.
Luton melawan dengan baik, tapi Arsenal menunjukkan perbedaan level mereka. Dua gol di babak pertama dari Martin Odegaard (24') dan aksi own goal Daiki Hashioka (44') memastikan kemenangan Arsenal.
Tambahan tiga poin mengukuhkan posisi Arsenal di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2023/2024. Mereka memimpin dengan 68 poin dari 30 pertandingan.
Gol Odegaard
Gol Odegaard jadi momen kunci kemenangan Arsenal di laga ini. Dia membuka keunggulan tim di menit ke-24, memukul mundur tim lawan yang sempat mendapatkan momentum.
Gol ini pun menunjukkan ketajaman Odegaard sebagai gelandang serang. Dia melepas total 3 percobaan tembakan dan berhasil mencetak gol dengan salah satu percobaan.
Odegaard mencatatkan 89% umpan akurat plus 2 umpan kunci untuk membuka peluang. Performanya komplet, diberi rapor 7,5 oleh Whoscored.
Susunan pemain
ARSENAL (4-3-3): Raya; Zinchenko (74' Tomiyasu), Gabriel, Saliba, White; Smith Rowe (85' Jorginho), Partey (67' Partey), Odegaard; Trossard, Nelson (75' Martinelli), Havertz (66' Nketiah)
Pelatih: Mikel Arteta
LUTON TOWN (3-4-2-1): Kaminski; Kabore, Mengi, Hashioka; Doughty, Barkley, Ruddock (54' Chong), Onyedinma (75' Woodrow); Clark, Townsend (81' Berry); Morris
Pelatih: R. Edwards
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Arsenal Terlalu Main Aman? Gelar Premier League Bisa Menjauh!
Liga Inggris 30 Januari 2026, 17:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Dewa United 1 Februari 2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:48
-
Prediksi BRI Super League: Borneo FC vs PSIM 1 Februari 2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:43
-
Nonton Live Streaming Persis Solo vs Persib di Vidio - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 12:34
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 31 Januari 2026, 12:26
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 31 Januari 2026, 12:26
-
Bantah Isu Resign demi MU, Roberto De Zerbi Tegaskan Masih Setia di Marseille
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:52
-
Alex Marquez Diisukan Saling Lirik dengan Red Bull KTM Factory Racing untuk MotoGP 2027
Otomotif 31 Januari 2026, 11:45
-
Efek Domino, Inter Milan Coba Bajak Pemain Liverpool Ini?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:22
-
Bekuk City dan Arsenal, MU Tidak Boleh Sombong ketika Jamu Fulham!
Liga Inggris 31 Januari 2026, 11:08
-
Fabio Quartararo Angkat Suara Soal Gosip Pindah ke Honda di MotoGP 2027: Banyak Omong!
Otomotif 31 Januari 2026, 10:58
-
Tantang Fulham, MU Dapatkan Satu Tambahan Tenaga
Liga Inggris 31 Januari 2026, 10:42
-
Sedih! Michael Carrick Pastikan Patrick Dorgu Menepi Cukup Lama dari Skuad MU
Liga Inggris 31 Januari 2026, 10:29
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 31 Januari 2026
Voli 31 Januari 2026, 09:44
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30




