Man of the Match Sassuolo vs Inter Milan: Lautaro Martinez
Dimas Ardi Prasetya | 20 Oktober 2019 21:14
Bola.net - Penyerang Inter Milan Lautaro Martinez layak dinobatkan sebagai Man of the Match di pertandingan melawan Sassuolo, Minggu (20/10/2019).
Pertandingan yang dihelat di Mapei Stadium di pekan kedelapan Serie A itu berlangsung dengan seru. Kejar mengejar gol terjadi.
Inter sempat unggul cepat melalui Lautaro pada menit kedua. Namun Domenico Berardi bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-16.
Inter kemudian berbalik unggul. Tak cuma sekali tapi dua kali. Sebab Romelu Lukaku bisa menambah dua gol sekaligus.
Lautaro kemudian mencetak gol lagi dari titik penalti. Skor menjadi 1-4. Inter seakan bisa mengakhiri laga dengan mudah. Namun ternyata Sassuolo bisa mengejar dua gol lagi melalui Filip Djuricic dan Jeremie Boga.
Pada akhirnya, Inter pun bisa menang 3-4 atas Sassuolo. Mereka pun tetap bisa menjaga jaraknya dengan Juventus di klasemen Serie A.
Aksi Lautaro Martinez
Pemain asal Argentina ini tampil apik di sepanjang laga. Setelah gol pertamanya, ia kemudian sebenarnya sempat mencetak gol lagi.
Akan tetapi, gol itu dianulir. Sebab Lukaku sebelumnya dianggap melakukan pelanggaran pada pemain Sassuolo.
Inter mendapat dua penalti di laga itu. Salah satu dari penalti itu didapat setelah pemain lawan menjatuhkan Lautaro di kotak terlarang.
Statistik Lautaro Martinez
Performanya di laga itu diganjar rating 9.14 oleh situs Whoscored. Lebih tinggi dari Lukaku yang juga mencetak dua gol (8.17) dan Domenco Berardi (8.12).
Ia tercatat melepas enam tembakan ke gawang Sassuolo. Empat di antaranya tepat sasaran.
Lautaro juga tercatat melakukan dua dribel. Ia juga dilanggar dua kali di sepanjang laga.
Lautaro Martinez sendiri tak bermain penuh di laga Sassuolo vs Inter Milan ini. Ia ditarik keluar pada menit ke-71 dan digantikan oleh Matteo Politano.
(WhoScored)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



