Matuidi: Semua Pemain Lelah, Kecuali Ronaldo!
Asad Arifin | 1 November 2018 12:16
Bola.net - - Pemain Juventus, Blaise Matuidi, memuji cara kerja yang dilakukan oleh rekan satu timnya Cristiano Ronaldo. Berkat kerja keras yang dilakukan, Matuidi melihat Ronaldo sebagai pemain yang tidak pernah lelah.
Ronaldo sempat mengalami momen yang sulit pada awal-awal musim bersama Juventus. Bahkan, Ronaldo dikabarkan rela untuk tidak bermain bersama timnas Portugal demi bisa segera beradaptasi dengan gaya bermain Juventus.
Setelah sempat kesulitan, kapten timnas Portugal tersebut kini dalam performa yang bagus. Ronaldo sudah mencetak tujuh gol di Serie A dari sepuluh laga yang dia mainkan. Hanya saja, Ronaldo memang belum mencetak gol di Liga Champions.
Melihat penampilan apik Ronaldo, Matuidi merasa tidak heran. Sebab, eks pemain Real Madrid tersebut memang bekerja lebih keras dari para pemain lain. Bahkan, Ronaldo tidak pernah kehabisan tenaga untuk bermain.
Tak Pernah Lelah
Menurut Blaise Matuidi, para pemain Juve merasa kelelahan pasca laga sengit kontra Manchester United di Old Trafford dan melawan Empoli di pentas Serie A. Tapi, ada satu pemain yang tidak lelah dan masih begitu antusias yakni Ronaldo.
"Kami semua lelah setelah perandingan lawan Manchester United dan laga kemarin [Empoli], kecuali Ronaldo," buka Matuidi dikutip dari RMC Sport.
"Ronaldo bekerja seperti orang gila sejak pertama kali datang ke sini. Dia telah melakukan lebih dari yang dilakukan pemain lain dan mengatakan kepada saya mengapa dia harus melakukan hal tersebut," imbuh pemain 31 tahun.
"Itulah mengapa pada usia 33 tahun, dia menjadi teladan bagi kami semua dan memberi stimulus tambahan bagi tim ini," papar eks pemain PSG tersebut.
Bawa Pengaruh Yang Besar
Juventus mendatangkan Cristiano Ronaldo pada usia yang tidak lagi muda. Tapi, kapten timnas Portugal tersebut tetap dinilai mampu memberi kontribusi yang besar. Bukan yang di lapangan, Ronaldo juga berdampak di luar lapangan.
"Dia pemain penting selama 90 menit. Tapi, pengaruhnya bukan hanya terbatas pada apa yang dia lakukan selama satu minggu. Dia bisa melakukan apa yang orang lain tidak bisa lakukan untuk membangun tim ini. Dia adalah seorang pemimpin," tutup Matuidi.
Berita Video
Andrea Manfredi, mantan atlet sepeda asal Italia adalah salah satu penumpang di pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang. Berikut adalah berita videonya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







