Milan? Ancelotti Ingin Melatih Roma
Asad Arifin | 30 Oktober 2017 19:38
Bola.net - - Nama Carlo Ancelotti selama ini kerap kali dikaitkan dengan posisi pelatih klub Serie A, AC Milan. Namun, Ancelotti justru mengaku jika ia punya keinginan untuk duduk di kursi pelatih AS Roma.
Saat ini Ancelotti tidak sedang terikat kontrak dengan klub manapun. Ia baru saja kehilangan posisinya sebagai pelatih di klub Jerman, Bayern Munchen. Jadi, pelatih 58 tahun dikaitkan dengan banyak klub papan atas.
Salah satu klub yang disebut mengincar jasa Ancelotti yakni Milan. Hal ini tidak lepas dari buruknya kinerja pelatih Vincenzo Montella. Selain itu, Ancelotti juga disebut melakukan negosiasi dengan klub asal Tiongkok.
Saya akan terlihat bagus di setiap bench. Roma? Ya, saya bahkan ingin berada di bench Roma. Tapi, jika ini keluar [ke media] bahwa saya ingin melatih Roma, Di Francesco akan marah, kata Ancelotti.
Ancelotti sendiri bukan sosok yang asing bagi Roma. Ia memang belum pernah jadi pelatih bagi klub ibukota Italia. Tapi, Ancelotti pernah membela Roma saat masih aktif bermain pada tahun 1987 hingga 1987 silam.
Sementara itu, terkait kondisi Milan saat ini, Ancelotti melihat bahwa sejatinya sudah ada kemajuan yang terjadi di Milan. Tapi, Rossoneri masih butuh waktu untuk bisa mencapai hasil yang lebih baik sesuai dengan harapan para fans.
Milan? Sayang sekali, mereka sedikit tertinggal pada saat ini di Serie A. Tapi mereka sudah melakukan banyak perubahan dibanding klub lain, jadi mereka butuh waktu, beber eks pelatih Real Madrid ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Casado Aman di Camp Nou, Hansi Flick Tak Mau Lepas
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 14:48
-
Liverpool Kalahkan Man United Dalam Perburuan Bintang Muda Palace Ini
Liga Inggris 27 Januari 2026, 14:40
-
Reuni Mengejutkan: Andre Onana Bisa Gantikan Gantikan Yann Sommer di Inter Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 13:29
-
Bek Muda Kroasia Resmi Gabung Inter Milan
Liga Italia 27 Januari 2026, 11:22
LATEST UPDATE
-
Casemiro Bidik Piala Dunia 2026, Performa di Man United Jadi Kunci
Liga Inggris 27 Januari 2026, 22:50
-
Barcelona Dicampakkan Dro Fernandez, Presiden Klub Bahkan Dibuat Terkejut
Liga Spanyol 27 Januari 2026, 22:17
-
John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda
Tim Nasional 27 Januari 2026, 22:11
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Sporting Lisbon, 29 Januari 2026
Liga Champions 27 Januari 2026, 21:52
-
Arsenal Krisis Gol: Penyerang Tumpul dan Tak Mampu Cetak Gol dari Open Play
Liga Inggris 27 Januari 2026, 21:32
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05




