Milan dan Juventus Masih Tanpa Gol
Editor Bolanet | 23 Oktober 2016 02:43
Juventus mengawali pertandingan dengan mencoba langsung memberikan tekanan ke pertahanan tuan rumah AC Milan. Beberapa upaya pun langsung dilancarkan melalui Paulo Dybala, Miralem Pjanic dan juga usaha dari Alex Sandro. Namun peluang tersebut masih belum menemui sasaran.
Pertandingan semakin sengit selepas 10 menit permainan berjalan. Pada menit ke-11, Manuel Locatelli mencoba membalas serangan tim tamu dengan tendangan dari luar kotak penalti. Sayang, tendangan dari gelandang muda Rossoneri tersebut masih jauh dari jangkauan.
Juventus yang terus mencoba mencari gol cepat terus saja menemui kesulitan melewati tembok kokoh tuan rumah yang tampil solid. Pada menit ke-22, Dybala kembali mencoba melepaskan tembakan ke gawang Milan, beruntung Gianluigi Donnarumma mampu mengamankan upaya tersebut.
Pada menit ke-33, Juventus harus kehilangan Dybala yang mengalami cedera pada pahanya. Dybala pun ditarik keluar untuk digantikan Juan Cuadrado.
Tiga menit usai keluarnya Dybala, Juventus sempat mencetak gol melalui tendangan bebas Miralem Pjanic. Namun gol tersebut mendapatkan protes dari para pemain Rossoneri karena mereka menilai ada pemain Juventus yang terlebih dahulu offside dan mengganggu kiper Donnarumma. Wasit Nicola Rizzoli pun membatalkan gol tersebut setelah berdiskusi dengan asisten wasit. Hingga babak pertama berakhir, tak ada gol yang tercipta.
Susunan Pemain
Milan: Donnarumma; Abate, Paletta, Romagnoli, De Sciglio; Kucka, Locatelli, Bonaventura; Suso, Bacca, Niang
Juventus: Buffon; Benatia, Bonucci, Barzagli; Dani Alves, Khedira, Hernanes, Pjanic, Alex Sandro; Dybala, Higuain. (bola/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi Lazio vs Juventus 27 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 19:37
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs PSM Makassar 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:35
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Persita Tangerang 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:29
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Saksikan dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Chelsea vs Sunderland Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:26
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:15
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56









