Napoli Minta Vucinic Untuk Zuniga
Editor Bolanet | 31 Juli 2013 03:30
Juventus sudah beberapa kali menawar pria 27 tahun Kolombia tersebut, termasuk dengan iming-iming kiper Marco Storari maupun cash sebesar €7 juta, tapi selalu ditolak oleh Napoli. Meski begitu, Juventus diyakini belum menyerah.
Diberitakan Il Mattino, Juventus siap mengajukan proposal baru berkisar €5-6 juta plus satu pemain di antara Martin Caceres, Paolo De Ceglie atau Reto Ziegler. Namun, pelatih Napoli Rafael Benitez tidak tertarik. Benitez ingin €10 juta plus Vucinic atau Alessandro Matri. Dia rupanya tahu bahwa Juventus saat ini sedang kelebihan stok striker pascakehadiran Carlos Tevez dan Fernando Llorente.
Berdasarkan data transfermarkt, market value penyerang Montenegro kolektor 10 gol dan 6 assist di Serie A musim lalu itu sekarang adalah €21,5 juta, sedangkan Matri €11 juta. Harga Zuniga sendiri diperkirakan 'hanya' berada di kisaran €9 juta, tapi Napoli mematok €15 juta untuknya.
Sebelum rumor terbaru ini, kubu Juventus sudah menyatakan bahwa mereka siap mencoret Zuniga dari daftar incaran. Kalau melihat kengototan Napoli untuk mempertahankannya, sepertinya Zuniga memang takkan ke mana-mana dalam waktu dekat. [initial]
Juventus 'Lepas' Zuniga, Pertahankan Isla
Tawaran Baru Juventus Untuk Zuniga
Vucinic Berpeluang Pindah ke Zenit
Marrotta Anggap Juventus Kebanyakan Striker
Duo Penyerang Juve Dibidik Tiga Klub EPL
Everton Berniat Lepas Jelavic Demi Matri
Everton Ikuti Liverpool Incar Matri (imt/trm/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















