Pembelaan Pioli untuk Piatek yang Dicemooh Fans AC Milan
Dimas Ardi Prasetya | 25 November 2019 01:44
Bola.net - Pelatih AC Milan Stefano Pioli membela Krzysztof Piatek yang dicemooh oleh fans Rossoneri dengan mengatakan sang striker tampil apik di laga lawan Napoli.
AC Milan mencoba meraih hasil positif saat menjamu Napoli di giornata 13 Serie A, Minggu (24/11/2019). Mereka berusaha untuk bisa meraih poin setelah sebelumnya kalah melawan Lazio dan Juventus.
Milan sempat tertinggal lebih dahulu di laga ini melalui aksi Hirving Lozano. Namun Rossoneri bisa menyamakan kedudukan melalui Giacomo Bonaventura.
Pertandingan pun berakhir dengan skor imbang 1-1. Piatek sendiri dijadikan sebagai starter di pertandingan tersebut.
Pembelaan Pioli
Akan tetapi, ia membuang sejumlah peluang yang didapatnya di laga tersebut. Hal ini membuatnya dicemooh oleh fans Rossoneri.
Pioli tak tinggal diam. Ia memberikan pembelaan kepada striker asal Polandia tersebut.
“Ia bekerja keras untuk tim hari ini dan memiliki peluang. Yang penting adalah terus menciptakan peluang mencetak gol," ucapnya pada Sky Sport Italia.
"Kami tahu bahwa dengan striker, mereka melewati periode ini ketika tidak mencetak gol. Ia perlu bereaksi, percaya pada dirinya sendiri dan berjuang sedikit lebih keras, tetapi saya puas dengan pekerjaan yang ia lakukan," tegas Pioli.
"Pada akhirnya, hasil imbang adalah hasil yang tepat, tapi kami bisa memenangkannya," cetusnya.
Performa Bonaventura
Giancomo Bonaventura sebelumnya harus absen lama, sekitar satu tahun. Golnya ke gawang Napoli ini adalah gol pertamanya sejak Oktober 2018.
Penampilan gelandang berusia 30 tahun itu memikat Pioli. Ia berharap gelandang serba bisa tersebut bisa terus menjaga performanya bagi Rossoneri.
“Bonaventura adalah pemain cerdas yang tahu kapan harus menunggu, kapan harus menyerang, kapan harus mulai berlari. Kami membutuhkan lebih banyak pemain dengan pengalaman dan taktiknya, jadi sekarang kami hanya berharap ia dapat mempertahankan tingkat kebugarannya,” tutur Pioli.
Krzysztof Piatek sejauh ini sudah bermain sebanyak 13 kali bagi AC Milan. Ia baru mencetak tiga gol bagi Stefano Pioli sejauh ini.
(sky sport italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
-
Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:39
-
Niclas Fullkrug: Gol Debut, Assist Mimpi, dan Pengakuan 100 Persen Bahagia di Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:29
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







