Prediksi Juventus vs Lazio 25 Agustus 2018
Gia Yuda Pradana | 24 Agustus 2018 18:00
- Juventus akan meladeni Lazio di Allianz Stadium pada giornata 2 Serie A 2018/19, Sabtu (25/8). Para Juventini tak hanya mengharapkan kemenangan kedua, tapi juga menunggu gol perdana Cristiano Ronaldo di liga tertinggi Italia.
Dalam debutnya melawan tuan rumah Chievo pada pekan pembuka, Ronaldo gagal mencetak gol meski melepaskan delapan tembakan. Juventus menang 3-2 lewat gol-gol Sami Khedira dan Federico Bernardeschi serta bunuh diri pemain lawan.
Dalam laga itu, pilar-pilar ofensif Juventus seperti Ronaldo, Paulo Dybala maupun Douglas Costa belum menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Selain itu, pelatih Massimiliano Allegri pun perlu segera menemukan sumber permasalahan kenapa timnya bisa sampai kebobolan dua.
Meski demikian, Juventus pasti sangat siap untuk laga kedua. Terlebih lagi, ini adalah laga kandang pertama mereka.
Lawannya adalah Lazio, yang dikalahkan Napoli racikan Carlo Ancelotti 1-2 di Stadio Olimpico. Unggul lewat gol sang bomber Ciro Immobile, pasukan Simone Inzaghi tumbang setelah dibobol Arkadiusz Milik dan Lorenzo Insigne.
Mengawali musim tanpa Senad Lulic dan Lucas Leiva yang harus menjalani skorsing rupanya terlalu sulit bagi Lazio. Namun Inzaghi sudah bisa memainkan dua gelandangnya itu untuk lawatan ke Turin nanti.
Musim lalu, Lazio menang 2-1 di markas La Vecchia Signora. Tertinggal oleh gol Douglas Costa di babak pertama, Lazio membalikkan keadaan lewat dua gol Immobile di babak kedua.
Kali ini, Lazio kembali berpotensi merepotkan Juventus. Namun tidak bakal mudah bagi mereka untuk kembali mencuri poin penuh.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Juventus (4-3-3): Szczesny; Cancelo, Bonucci, Chiellini, Alex Sandro; Emre Can, Pjanic, Khedira; Dybala, Cristiano Ronaldo, Douglas Costa. Massimiliano Allegri.
Lazio (3-5-1-1): Strakosha; Radu, Acerbi, Caceres; Marusic, Parolo, Lucas Leiva, Milinkovic-Savic, Lulic; Luis Alberto; Immobile. Simone Inzaghi.
PREDIKSI SKOR
Melawan Chievo, Allegri memakai skema 4-2-3-1 dan hasilnya kurang memuaskan. Melawan Lazio, Allegri kemungkinan akan memakai pakem 4-3-3 dengan Dybala, Costa dan Ronaldo di lini serang.
Di kubu Lazio, Inzaghi juga perlu melakukan beberapa perubahan pada formasinya. Inzaghi kemungkinan akan menumpuk pemain di lini tengah demi mencoba meredam tuan rumah.
Potensi adu strategi bisa membuat laga ini jadi laga yang ketat.
Juventus tak boleh meremehkan Lazio. Biancoceleste tahu caranya menang di tempat ini. Namun Juventus harusnya sanggup meraih kemenangan kedua, terutama jika pemain-pemain seperti Ronaldo dan Dybala mampu menampilkan performa terbaik mereka.
Prediksi skor akhir: Juventus 2-1 Lazio.
Simak juga catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (SERIE A)
- Pertandingan: 148
- Juventus menang: 79
- Gol Juventus: 264
- Lazio Menang: 33
- Gol Lazio: 162
- Imbang: 36.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 04-03-2018 Lazio 0-1 Juventus (Serie A)
- 14-10-2017 Juventus 1-2 Lazio (Serie A)
- 14-08-2017 Juventus 2-3 Lazio (Supercoppa)
- 18-05-2017 Juventus 2-0 Lazio (Coppa Italia)
- 22-01-2017 Juventus 2-0 Lazio (Serie A).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR JUVENTUS
- 26-07-2018 Juventus 2-0 Bayern (ICC)
- 29-07-2018 Benfica 1-1 Juventus (ICC)
- 02-08-2018 MLS All Stars 1-1 Juventus (Friendly)
- 05-08-2018 Madrid 3-1 Juventus (ICC)
- 18-08-2018 Chievo 2-3 Juventus (Serie A).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR LAZIO
- 28-07-2018 Lazio 3-0 SPAL (Friendly)
- 05-08-2018 Arsenal 2-0 Lazio (Friendly)
- 11-08-2018 Hannover vs Lazio (Friendly, batal)
- 12-08-2018 Dortmund 1-0 Lazio (Friendly)
- 19-08-2018 Lazio 1-2 Napoli (Serie A). (bola/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04