Prediksi Torino vs Juventus 2 Oktober 2021
Gia Yuda Pradana | 1 Oktober 2021 16:03
Bola.net - Juventus akan main tandang melawan sang rival sekota Torino pada pekan ke-7 Liga Italia atau Serie A 2021/22, Sabtu (2/10/2021). Derby di Stadio Grande Torino ini dijadwalkan kick-off 23:00 WIB.
Laga kontra Torino tidak bakal mudah. Sebab, tim besutan Ivan Juric itu tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya. Mereka mengalahkan Salernitana 4-0, Sassuolo 1-0, kemudian seri 1-1 dengan Lazio, dan 1-1 dengan Venezia.
Delapan pemain berbeda telah mencetak gol untuk Torino di Serie A musim ini. Mereka adalah Marko Pjaca (2), Antonio Sanabria, Bremer, Josip Brekalo, Sasa Lukic, Simone Verdi, Tommaso Pobega, dan Andrea Belotti.
Namun, Juventus tetap layak difavoritkan. Tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi, yakni 3-2 atas Spezia, 3-2 atas Sampdoria, dan 1-0 atas Chelsea, membuat pasukan Massimiliano Allegri berada dalam form yang optimal.
Federico Chiesa, yang mencetak gol tunggal penentu kemenangan atas Chelsea di Liga Champions tengah pekan kemarin, bakal menjadi salah satu tumpuan utama Juventus dalam partai derby nanti.
Perkiraan Susunan Pemain

Torino (3-4-2-1): Milinkovic; Zima, Bremer, Rodriguez; Singo, Lukic, Madragora, Aina; Linetty, Brekalo; Sanabria.
Pelatih: Ivan Juric.
Info skuad: Djidji (skorsing), Edera (cedera), Praet (cedera), Pjaca (cedera), Zaza (cedera), Belotti (cedera).
Juventus (4-4-2): Szczesny; Danilo, de Ligt, Chiellini, Alex Sandro; Cuadrado, Bentancur, Locatelli, Rabiot; Kean, Chiesa.
Pelatih: Massimiliano Allegri.
Info skuad: Arthur (cedera), Kaio Jorge (cedera), Dybala (cedera), Morata (cedera), Ramsey (cedera).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Serie A
- Pertemuan: 152
- Torino menang: 35
- Gol Torino: 155
- Imbang: 44
- Juventus menang: 73
- Gol Juventus: 236.
5 Pertemuan Terakhir
- 03-04-2021 Torino 2-2 Juventus (Serie A)
- 06-12-2020 Juventus 2-1 Torino (Serie A)
- 04-07-2020 Juventus 4-1 Torino (Serie A)
- 03-11-2019 Torino 0-1 Juventus (Serie A)
- 04-05-2019 Juventus 1-1 Torino (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Torino (K-M-M-S-S)
- 29-08-21 Fiorentina 2-1 Torino (Serie A)
- 12-09-21 Torino 4-0 Salernitana (Serie A)
- 18-09-21 Sassuolo 0-1 Torino (Serie A)
- 23-09-21 Torino 1-1 Lazio (Serie A)
- 28-09-21 Venezia 1-1 Torino (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Juventus (M-S-M-M-M)
- 15-09-21 Malmo 0-3 Juventus (UCL)
- 20-09-21 Juventus 1-1 Milan (Serie A)
- 22-09-21 Spezia 2-3 Juventus (Serie A)
- 26-09-21 Juventus 3-2 Sampdoria (Serie A)
- 30-09-21 Juventus 1-0 Chelsea (UCL).
Statistik dan Prediksi Skor

Torino tanpa kemenangan dalam 14 laga terakhirnya melawan Juventus di semua kompetisi (M0 S3 K11).
Torino tak terkalahkan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A (M2 S2 K0).
Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 3 laga terakhir Torino di Serie A.
Juventus tak terkalahkan dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi, menang 4 kali (M4 S1 K0).
Juventus selalu menang dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Juventus selalu menang dengan margin 1 gol dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Torino 0-1 Juventus.
Klasemen Sementara Serie A 2021/22
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Lukaku vs Juventus: Mati Kutu, Dikantongi De Ligt, Dimandulkan Bonucci, Hilang di Allianz Stadium
- AC Milan vs Atletico Madrid dan Hujan Kritikan buat Wasit Cuneyt Cakir: Tidak Adil!
- Jeritan Hati Milanisti tentang Franck Kessie: Jangan Sakiti Kami!
- Madrid 1, Sheriff 2: Kalah di Kandang, Lawan 'Polsek Moldova', Sekalinya Melawak Totalitas
- Gol Perdana Lionel Messi: Bukan Gol Tap-in, tapi Gol Khas Messi, Gol yang Messi Sekali
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







