Punya Zlatan Saja Tidak Cukup, Milan
Richard Andreas | 10 Februari 2020 09:00
Bola.net - AC Milan harus mengakui kekuatan Inter Milan pada Derby Della Madonnina, pekan ke-23 Serie A 2019/20, Senin (10/2/2020) dini hari WIB. Kali ini, tim merah-hitam menyerah 2-4 dari tim biru-hitam.
Kekalahan ini jelas terasa pahit bagi Milan. Pasukan Stefano Pioli sempat unggul dua gol terlebih dahulu di babak pertama, Zlatan Ibrahimovic berperan penting dengan satu assist dan satu gol.
Namun, pada akhirnya Milan kewalahan mengatasi gempuran Inter di babak kedua. Pertahanan Milan penuh celah, Inter dengan mudah mencetak empat gol dan memenangkan pertandingan.
Hasil ini menegaskan bahwa Milan tidak bisa hanya mengandalkan Ibrahimovic. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Zlatan Saja Tidak Cukup
Satu assist dan satu gol dari pemain 38 tahun, Ibrahimovic jelas mematikan. Dua gol ini pun terlahir di 5 menit akhir babak pertama, momen kunci yang biasanya bisa menentukan hasil akhir.
Sekarang, jelas sudah alasan Milan mendatangkan Ibra pada bursa transfer Januari lalu. Meski kedatangannya mengusir Krzysztof Piatek, Ibra terbukti berhasil mendongkrak performa Milan.
Gol Ibra pada pertandingan ini juga menorehkan rekor istimewa. Di usia 38 tahun dan 129 hari, Ibra merupakan pencetak gol tertua di Derby Milano sepanjang sejarah Serie A.
Sayangnya, mengandalkan Ibra seorang diri tidak cukup. Milan tidak bisa bertahan dengan baik di babak kedua dan harus membayar mahal.
Menjebol Gawang Mantan
Lebih lanjut, Ibra pun memiliki satu catatan spesial pada Derby Milano selama mengenakan kostum Rossoneri, tentu spesial sebagai pemain yang pernah mengenakan kostum Nerazzurri.
Masih menurut Opta, selama membela Milan Ibra telah terlibat langsung pada lima gol dari empat penampilan Serie A terakhirnya kontra Inter. Dia menorehkan empat gol dan satu assists.
Ibra memang tidak lagi muda, dia bukan bagian dari proyek jangka panjang Milan. Namun, penyerang Swedia ini terbukti cukup untuk menyelamatkan Milan di sisa musim ini.
Biar begitu, Pioli masih punya tugas besar untuk memperbaiki masalah timnya ketika Ibra sudah susah payah mencetak gol. Milan harus bertahan lebih baik.
Sumber: Opta
Baca ini juga ya!
- Inter Menang, Sekarang Kota Milan Berwarna Biru
- Hasil Lengkap dan Klasemen Serie A: Inter Milan Gusur Juventus
- Milan Gagal Menang Atas Inter, Pioli Marah Besar
- Milan Kalah Setelah Unggul Atas Inter, Ibrahimovic Kehabisan Kata-kata
- Man of the Match Inter Milan vs AC Milan: Zlatan Ibrahimovic
- Hasil Pertandingan Inter Milan vs AC Milan: Skor 4-2
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




