Review: Torino Benamkan Inter di Meazza
Editor Bolanet | 25 Januari 2015 23:15
Tampil di rumah sendiri membuat Inter ingin segera mencari kemenangan. Mereka langsung mengambil inisiatif serangan terlebih dahulu. Tak membutuhkan waktu lama, Nerazzuri langsung berhasil mendominasi pertandingan.
Meskipun begitu, Inter baru memperoleh peluang matang saat pertandingan memasuki menit ke 11 lewat Fredy Guarin. Namun sepakan keras dari luar kotak pemain asal Kolombia itu belum menemui sasaran.
Dua menit berselang Lukas Podolski mencoba peruntungannya. Tembakannya dari luar kotak penalti setelah memanfaatkan umpan Rodrigo Palacio ternyata masih mampu digagalkan.
Tampil di bawah tekanan tak membuat Torino pasrah. Mereka sempat mengancam melalui serangan balik, akan tetapi sepakan Josef Martinez masih melebar.
Setelah itu dominasi Inter semakin terlihat. Nemanja Vidic hampir saja membawa timnya unggul andai tandukannya tidak melebar usai memanfaatkan sepak pojok Podolski.
Mateo Kovacic, Joel Obi, Mauro Icardi dan Podolski juga bergantian mengancam gawang Il Toro yang dikawal Daniele Padelli. Namun usaha keempat pemain itu belum ada yang berhasil mengubah kedudukan. Saat wasit menghentikan babak pertama skor 0-0 tetap bertahan.
Memasuki babak kedua, justru Torino yang langsung tampil menggebrak. Marco Benassi melepas sepakan keras dari sisi kanan kotak penalti Inter tapi masih melebar di sisi gawang Samir Handanovic.
Selepas itu Torino sudah mulai berani mengimbangi permainan Inter meski kendali masih tetap dipegang tim tuan rumah. Beberapa serangan yang dibangun Matteo Darmian, Josef Martinez dan Alezxander Farnerud ternyata belum berhasil menggetarkan gawang Inter.
Pasukan Roberto Mancini perlahan-lahan sudah kembali merebut permainan dari tim tamu. Namun Torino bertahan dengan disiplin sehingga selalu sigap mementahkan serangan dari kubu Nerazzuri. Alhasil para pemain Inter sukses dibuat frustrasi karena minim mendapatkan peluang matang.
Saat pertandingan di babak kedua hampir berakhir imbang, Torino justru berhasil menjebol gawang Inter di menit ke 90+4. Tandukan Emiliano Moretti di depan gawang membuat Handanovic tak berkutik.
Hasil ini membuat Inter tetap berada di peringkat sembilan dengan 26 poin dari 20 laga. Sedangkan Torino naik ke posisi 12 setelah mengoleksi 26 poin.
Statistik Pertandingan Inter Milan- Torino:
Penguasaan bola: 70% - 30%
Shots (on goal): 14 (2) - 9 (2)
Corner: 8 - 5
Pelanggaran: 16 - 18
Offside: 3 - 0
Kartu kuning: 2 - 2
Kartu merah: 0 - 0.
Susunan Pemain:
Inter Milan (4-2-3-1): Handanovic; D'Ambrosio (Shaqiri 56'), Andreolli (Ranocchia 44'), Vidic, Obi; Kuzmanovic, Guarin; Palacio, Kovacic, Podolski (Donkor 66'); Icardi.
Torino (3-5-2): Padelli; Maksimovic (Bovo 81'), Glik, Moretti; Darmian, Benassi, Gazzi, Farnerud (Kaddouri 67'), Molinaro; Martinez (Lopez 58'), Quagliarella. (bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



