Tak Dibutuhkan Oleh Barcelona, Depay Dilirik Juventus Lagi
Dimas Ardi Prasetya | 26 Juli 2022 17:28
Bola.net - Raksasa Serie A Juventus dikabarkan kembali mengarahkan radar transfernya pada winger Barcelona, Memphis Depay.
Pemain asal Belanda itu sempat diperebutkan oleh sejumlah klub saat masih di Lyon. Pada akhirnya ia memilih gabung Barcelona pada musim panas 2021 lalu.
Depay sebenarnya tampil apik di musim perdananya di Barcelona. Ia tampil sebanyak 37 kali di semua ajang kompetisi.
Ia mencatatkan 13 gol plus dua assist. Jika saja tak cedera, Depay mungkin bisa menyumbang gol atau assist lebih banyak lagi.
Depay tak Masuk Rencana Barcelona
Ia masih terikat kontrak di Barcelona sampai tahun 2023. Akan tetapi santer beredar kabar bahwa Memphis Depay bisa cabut dari Camp Nou pada musim panas 2022 ini.
Pasalnya ia diklaim tidak masuk dalam rencana Xavi. Sejumlah klub tentu saja langsung dikaitkan dengan winger berusia 28 tahun ini.
Depay dikabarkan masuk bidikan Manchester United. Ada juga ketertarikan dari Newcastle, Arsenal, hingga tentu saja Juventus.
Juventus Lirik Kembali Depay
Juventus sebenarnya bukan nama baru dalam perburuan Memphis Depay. Mereka sebelumnya sudah pernah dikaitkan dengan Depay.
Saat itu Juve berniat merekrutnya secara gratis dari Lyon. Tapi seperti yang disebut sebelumnya, Depay memilih gabung Barcelona.
Kini Juventus kembali dikaitkan dengan Depay. Hal tersebut dikabarkan oleh Mundo Deportivo.
Laporan itu menyebut Juve mengincar Depay karena mendengar kabar bahwa Barcelona siap melegonya pada musim panas 2022 ini. Media tersebut juga mengklaim harga Depay cukup terjangkau yakni sekitar 20 juta euro saja.
Pesaing Juventus
Laporan itu juga menyebut Juventus tak sendirian dalam perburuan Memphis Depay. Ada setidaknya empat klub lain yang juga mengincar penyerang serba bisa tersebut.
Dari Italia saja, ada tiga klub. Mereka adalah AC Milan, Inter Milan, dan Napoli.
Ketiganya disebut ingin meminjamnya lebih dahulu. Sementara itu dari Inggris, kabarnya Depay juga masuk dalam radar Tottenham.
Klasemen Serie A
(Mundo Deportivo)
Baca Juga:
- 7 Pemain Tinggalkan Chelsea di Bursa Transfer Musim Panas 2022, Siapa Selanjutnya?
- Martin Odegaard Soal Kapten Arsenal: Dengan Senang Hati!
- Raphinha 2.0! Barcelona Siapkan Tawaran Lebih Murah dari Chelsea untuk Transfer Jules Kounde
- Jika Ingin Bertahan di Barcelona, Frenkie de Jong Harus Bersedia Gajinya Dipotong Hingga 50 Persen!
- Update Transfer Resmi Bundesliga 2022/2023
- Update Transfer Resmi La Liga 2022/2023
- Xavi Hernandez kepada Cesar Azpilicueta: Janji adalah Janji
- Juventus Ikut Berburu Presnel Kimpembe, Chelsea Awas Ditikung Dua Kali
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




